SuaraBali.id - Puluhan sepeda motor dari aksi balap liar dan knalpot brong di wilayah Kelurahan Serangan, Denpasar, Bali diamankan oleh Polresta Denpasar bersama Polsek Denpasar Selatan.
Motor-motor ini berasal dari pengejaran pelaku aksi balap liar yang banyak dilakukan anak muda di wilayah tersebut. Hal ini juga menganggu aktivitas warga dan membahayakan pengguna jalan lainnya yang akan menuju wilayah Kelurahan Serangan, Denpasar Selatan.
"Jadi ada 19 unit motor dengan menggunakan knalpot brong dan tiga unit sepeda motor tanpa dilengkapi surat-surat," kata Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi saat dikonfirmasi di Denpasar, Bali, Senin (22/2/2022).
Wilayah Serangan menjadi atensi akibat kerap ditemukan adanya aktivitas berkumpul dan berkerumun anak-anak muda terutama saat masa pandemi COVID-19 ini. Balap liar pun juga sering terjadi di wilayah tersebut.
Dari aksi pengejaran itu, banyak ditemukan anak-anak muda yang tergabung dalam geng motor, untuk melakukan aksi balap liar. Terhadap puluhan sepeda motor tersebut, diamankan ke Mako Polsek Denpasar Selatan untuk dilakukan penindakan dengan pemberian surat tilang.
Sementara itu, Kapolsek Denpasar Selatan Kompol I Gede Sudyatmaja menekankan pada setiap jajarannya untuk meniadakan segala bentuk kriminalitas jalanan termasuk kegiatan anak anak muda yang akan melaksanakan aksi balap liar.
Hal tersebut dilakukan sebagai upaya dalam meminimalisir penyebaran COVID-19 dengan mencegah kerumunan, khususnya di wilayah Denpasar Selatan.
“Kami selalu berupaya untuk memastikan wilayah Denpasar Selatan dalam keadaan aman dan warga masyarakat di wilayah Denpasar Selatan maupun dari luar Denpasar Selatan dapat beraktivitas dengan nyaman serta meniadakan segala bentuk kriminalitas jalanan,” katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Nikmati Keindahan Bali dengan Makan Malam Bergaya di Taittinger Champagne Dinner
-
Perjalanan Karier Syakir Sulaiman, Eks Timnas yang Diciduk Gegara Narkoba
-
BRI Liga 1: Bekuk Bali United, Strategi Khusus PSBS Biak Diungkap Pelatih
-
Bali Jadi New Singapore Dan New Hong Kong Jadi Ramai, Sekjen Gerindra Klarifikasi Ucapan Prabowo
-
Netanyahu Kembali Diserang? Ledakan Misterius Dekat Kediamannya di Caesarea
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Perbekel Bongkasa Terjaring OTT Polda Bali, Diduga Korupsi Dana Pembangunan Pura
-
Nicholas Saputra Buka Kafe di Ubud, Seperti Ini Isinya
-
Ada Potensi Gas Beracun, Masyarakat Diimbau Tak Dekati Kawasan Gunung Iya
-
Paus Sperma Terdampar di Sumba Timur, BSKDA Berharap Tak Dikonsumsi Masyarakat
-
Ayah Kandung di Mataram Laporkan Anak Gara-gara Kasurnya Dijual Untuk Bayar Utang