SuaraBali.id - Warga di Raya Tumbak Bayuh Mengwi, Badung, Bali melapor akan adanya suara berisik dari sebuah vila di Jalan, pada Rabu 9 Februari 2022 sekitar pukul 23.35 WITA. Ternyata di dalam villa itu seorang WNA sedang menggelar pesta atau party bersama 9 temannya.
Para bule tersebut menghidupkan suara musik dengan keras dan mengganggu warga. Alhasil mereka pun didatangi oleh personel Polsek Mengwi.
Polisi mendatangi lokasi dan menegur bule tersebut agar segera mematikan suara musik.
Kapolsek Mengwi Kompol Nyoman Darsana dalam keterangan persnya, Kamis 10 Februari 2022 mengatakan bahwa peristiwa itu terjadi sekitar pukul 23.35 WITA berlokasi di sebuah villa yang terletak di Jalan Raya Tumbak Bayuh Pererenan, Mengwi, Badung, Bali.
Awalnya dilaporkan ada banyak laporan dari masyarakat karena suara musik keras dari villa tersebut, ternyata setelah dicek ada bule sedang berpesta.
"Ya, di vila itu ada party 9 orang, penyewa vila bule," ucap Kapolsek Mengwi, Kamis 10 Februari 2022 sebagaimana diwartakan beritabali.com – Jaringan Suara.com.
Supaya tak menimbulkan kericuhan, polisi pun memanggil bule tersebut dan melakukan imbauan. Kepolisian juga menghentikan kegiatan tersebut mengingat sudah malam (melewati jam) dan suara musiknya terlalu keras dan mengganggu masyarakat.
"Jadi ini memang sudah mengganggu ketertiban dan keamanan di lingkungan sekitarnya," tegas Kompol Darsana.
Menurut polisi pelaksanaan kegiatan apapun boleh-boleh saja. Asalkan tidak sampai mengganggu dan membuat resah lingkungan setempat.
Terlebih di masa pandemi covid-19 ini kegiatan dilakukan secara terbatas.
"Di masa pandemi covid-19 ini apapun jenis kegiatannya wajib dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan yang telah dianjurkan oleh pemerintah, tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Dari Rebranding hingga Bantu Bencana, Berikut Capaian BRI Selama Tahun 2025
-
Siapa Saja 12 Tersangka Perusak Gedung DPRD NTB?
-
Bukan Hanya Bantuan Logistik, Intip Program BRI Pulihkan Psikologis Korban Banjir di Sumatra
-
7 Jajanan Khas Bali Paling Dicari Wajib Jadi Oleh-Oleh
-
Liburan ke Bali Makin Irit? Cek Harga Sewa Honda Brio di Sini