Scroll untuk membaca artikel
Eviera Paramita Sandi
Rabu, 09 Februari 2022 | 17:37 WIB
Ilustrasi PNS

SuaraBali.id - Pemerintah Kabupaten Gianyar, melalui Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKSDM) pada 2022 ini tengah menyiapkan usulan formasi 1.700 formasi Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (P3K). Para pegawai yang akan direkrut nantinya memiliki gaji dan tunjangan mirip PNS.

Lowongan terbanyak adalah guru dan tenaga kesehatan. Istimewanya, dari P3K adalah gaji dan tunjangan sama dengan PNS.

Bahkan P3K juga menerima tunjangan sertifikasi seperti guru. Bedanya hanya tidak memperoleh uang pensiun.

Kepala BKPSDM Gianyar, I Wayan Wirasa, mengaku usulan 1.700 formasi masih digodok di Kementerian PAN-RB. Dari ribuan usulan, guru diusulkan 1.437, tenaga kesehatan diusulkan 245, dan teknis sebanyak 18 usulan.

“Guru paling banyak, karena kebutuhan guru banyak” ujar Wirasa, Rabu (9/2/2022) sebagaimana diwartakan beritabali.com - Jaringan Suara.com.

Setelah disetujui oleh pusat, maka barulah dilakukan tahapan seleksi. Wirasa menegaskan, guru yang berhak mengikuti seleksi namanya masuk di Data Poko Pendidikan (Dapodik). Kemudian guru yang berasal atau mengabdi di sekolah yang diusulkan masuk formasi.

“Karena P3K ini untuk mengisi kekosongan guru di wilayah terpencil,” terangnya.

Selain itu, guru yang bisa ikut adalah Tenaga Honorer Kategori 2. Kemudian untuk formasi tenaga kesehatan yang diusulkan untuk menambah perawat, dokter dan apoteker.

“Yang bisa ikut P3K ini usia sampai 59 tahun. Jadi setahun sebelum pensiun bisa ikut,” tukasnya.

Load More