SuaraBali.id - Presenter Raffi Ahmad membuat warganet dan rekan artinya heboh. Pasalnya, suami Nagita Slavina tersebut terlihat kesurupan saat melakukan live di Podcast milik Ruben Onsu.
Raffi Ahmad awalnya sedang berbincang dengan Ruben Onsu, Anwar BAB bersama rekan-rekan lainnya di depan ruang IGD. Saat berada dalam perbincangan, raut wajah Raffi Ahmad mendadak kaku.
“Ini bukan A Raffi,” ujar seseorang di acara tersebut.
Kemudian mata Raffi Ahmad terlihat semakin memerah. Ketika diajak berkomunikasi, Raffi Ahmad tak merespons sedikitpun. Raffi Ahmad malah sesekali menggebrak meja di hadapannya.
Anwar BAB yang ada di dekat Raffi Ahmad merapalkan doa. Akan tetapi kemudian, tubuh Raffi Ahmad harus dipegangi oleh beberapa orang hingga ia terjatuh.
Warganet pun heboh melihat momen Raffi Ahmad kesurupan itu. Beberapa merasa kasihan melihat Raffi dan berharap ayah Rafathar dan Rayyanza itu baik-baik saja.
Namun dalam waktu bersamaan tak sedikit warganet yang mengatakan bahwa momen Raffi Ahmad kesurupan itu hanyalah settingan alias gimmick belaka. Bahkan, Melly Goeslaw malah tertawa melihat Raffi Ahmad kesurupan.
“Ya Allah. Nggak tega lihat Aa Raffi semoga baik-baik saja ya amin,” komentar netizen.
“Semalam nonton. Sedih banget pas A Raffi kesurupan,” imbuh netizen yang lain.
“Kok aku lihat, kalau Raffi yang kesurupan, aku antara percaya nggak percaya karena dia pintar akting," tulis warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Deretan Fashion Lebaran Nagita Slavina: Harga Selangit, Tak Ada Katun Bolong?
-
Beda Perjalanan Mualaf Ruben Onsu vs Richard Lee: Alasan, Sosok Pembimbing, dan Rumor
-
Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
-
Ruben Onsu Perlihatkan Keluarga Lain usai Mualaf, Betrand Peto Pamer Kalung Salib
-
Reaksi Adem Bunda Corla soal Ruben Onsu Mualaf: Singgung Dosa yang Lenyap Seketika!
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
Arus Balik dari Jawa ke Bali Mulai Meningkat, Akhir Pekan Diprediksi Jadi Puncaknya
-
7 Kolam Renang di Bali Murah Untuk Liburan Anak-anak
-
Dulu Turis Langsung ke Gili Trawangan, Kini Senggigi Dibidik: NTB Ubah Strategi Pariwisata
-
Meninggal di AS Saat Nyepi, Mahasiswi Asal Buleleng Ini Sempat Pesan ke Ayah Ibu Agar Tenang
-
Dianggap Rezeki, Nelayan Kuta Panen Ikan Layur, Sekali Melaut Puluhan Kilogram