SuaraBali.id - Ari Anggara yang merupakan perbekel atau Kepala Desa termuda di Kabupaten Gianyar, Bali melepas lajang di usia 31 tahun dengan menikahi Kadek Dewi Sunastrini 31.
Kadek Sunastrini merupakan Bidan di Puskesmas Pembantu Desa Buruan, Gianyar, Bali. Keputusan untuk menikah telah dipersiapkan secara matang, baik dari segi finansial hingga kesiapan mental.
“Saya memang punya rencana nikah usia 30-an,” ujar Ari usai acara pernikahan, Kamis (13/1/2022).
Ia mengatakan rencana menikah sudah sejak Desember 2021. Namun karena tidak mendapat hari baik pada bulan Desember lalu, jadi acaranya mundur menjadi Rabu, 12 Januari 2022.
Ia juga telah memberitahu istrinya untuk menyiapkan diri setelah menikah. Sebab, sang istri Kadek Dewi begitu menikah, menjabat sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Desa Batuan.
“Jadi sebelum memutuskan menikah saya sudah minta sama istri supaya pelan-pelan belajar mendampingi saya di Desa,” ujar lulusan S2 Universitas Gajah Mada (UGM) itu.
Keduanya telah berpacaran selama 8 tahun dan rumah mereka cukup dekat. Namun selama ini tak banyak yang mengetahui hubungan pacarana mereka.
Bahkan ayahnya sendiri, I Made Murkha tidak tahu kalau Ari punya pacar.
Komentar warganet
Warganet pun menanggapi berita tersebut dengan memberi selamat kepada kedua mempelai. Mereka mengucapkan selamat atas pernikahan kedua mempelai sekaligus mengharapkan agar Perbekel termuda Desa Batuan itu sukses memimpin desanya.
Made Supanca: Semoga sukses memimpin Batuan dan semoga langgeng berumah tangga sampai kakek nenek
Gonk Dhie: Selamat bli, dumogi sukses tur rahayu mengemban tugas sebagai kepala desa dan kepala rumah tangga nantinya.
Gusti Made Adnya: Semoga berlanjut kedepan menjadi pemimpin generasi muda yg tulus semangat inspiratif.
Santoz Santosa: Buuiih mantab singgasana nya pak pejabat...
Erka Tariani: Selamat semoga sll berbahagia dan sukses dlm membangun desa
Gusti Putu Hartawan: Sukses..ada kades dan bidan desanya..semoga amanah mengemban desa utk masyarakatnya. (beritabali.com)
Berita Terkait
-
Apa Plus Minus Kuliah di Bali? Tak Hanya Bisa Belajar sambil Wisata, Ini Alasan Orang-orang Tak Pilih Pulau Dewata
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
Bule Polandia di Bali Berulah Pukul Satpam Dan Banting Anggota Brimob
-
30 Penerbangan Dibatalkan Akibat Erupsi Gunung Lewotobi, BMKG Bali Beri Update Terkini
-
Senang Gibran Buka Layanan 'Lapor Mas Wapres,' Uceng UGM: Lapor soal Nepotisme Boleh?
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
Terkini
-
Bandara BIZAM di Lombok Kembali Normal, Layanan Penerbangan Sudah Dibuka
-
Dampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Paksa Turis Australia Perpanjang Liburan di Bali
-
Maskapai Asal Australia Diprediksi Belum Berani Terbang ke Bali Meski Dampak Erupsi Menurun
-
UPDATE 90 Penerbangan di Bandara Ngurah Rai Bali Dibatalkan Imbas Erupsi Gunung Lewotobi
-
Puluhan Penerbangan Dibatalkan, Bandara Lombok Belum Memutuskan Penutupan Operasional