SuaraBali.id - Seorang mahasiswa berinisial MA (22 tahun) ditemukan meregang nyawa di teras depan rumahnya, Desa Surabaya Utara, Kecamatan Sakra Timur, Lombok Timur, NTB, Sabtu (8/1/2022) sekitar pukul 04.00 Wita. MA meninggal seusai pesta miras merayakan kepulangan kawannya yang baru tiba datang luar negeri.
Bersama teman-temannya, MA berpesta miras di wilayah Selayar. Dan kasus ini dalam penanganan aparat keamanan.
Sebagaimana diwartakan beritabali.com – Jaringan Suara.com, sebelum ditemukan meninggal, MA sempat ke luar rumah bersama rekannya, menggunakan sepeda motor untuk menghadiri undangan temannya yang baru pulang dari luar negeri di wilayah Selayar.
Sesampainya di sana, banyak rekannya telah berkumpul sambil konsumsi miras dan MA pun bergabung pesta miras. Usai pesta miras sebelum pulang ke rumahnya, MA mengantar temannya pulang.
Sekitar pukul 04.00 WITA, saat akan pergi Salat Subuh, orang tua MA menemukan anaknya itu tergeletak di teras rumah, dalam kondisi masih bernafas. Seketika itu juga orang tua korban bersama warga, membawa korban ke Puskesmas.
Sampai di Puskesmas, korban dinyatakan sudah meninggal dunia. Hasil pemeriksaan dokter, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan dalam tubuh korban.
Pihak kepolisian mendapatkan laporan langsung datang ke lokasi dan melakukan olah TKP.
Kapolsek Sakra Timur melalui Kasi Humas Polres Lotim, Iptu Nicolas Oesman membenarkan laporan adanya pemuda ditemukan meninggal usai pesta miras.
"Memang kita sudah terima laporan dan penyebab meninggalnya masih lidik," tandasnya, Senin (10/1/2022).
Berita Terkait
-
Hasil Hitung Cepat KedaiKOPI: Iqbal-Indah Unggul Jauh dari Dua Lawannya di Pilgub NTB, Suara Masuk 78 Persen
-
Siswa Paskibraka Tewas Tertembak Dicap Gangster, Viral Curhatan Pilu Tante Korban: Anak Ini Bercita-cita jadi Polisi
-
Kronologi Siswa SMK Tewas Diduga Ditembak Polisi Versi Kapolrestabes Semarang
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
Terpopuler
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- Gagal Dapat Donasi 7 Turunan dari Teh Novi, Agus Salim Ganti Minta Aji Penyiram Air Keras Nafkahi Hidupnya
- Elkan Baggott Bongkar Sifat Asli Shin Tae-yong: Dia adalah Pelatih yang...
- Thom Haye: Saya Merasa Sangat Sakit...
- Hotman Paris Beri Pandangan untuk Kisruh Donasi Agus Salim, Tegas Tidak Mendukung Pihak Ini
Pilihan
-
Jejak Sejarah Istana Wakil Presiden: Dulu Rumah Gubernur Jenderal Belanda?
-
Media Asing Kritik Tour Prabowo untuk Mengesankan Trump dan Xi Bertepuk Sebelah Tangan
-
Kronologi NewJeans Keluar dari ADOR, Apakah Bakal Bubar?
-
Rekomendasi Film Bioskop Akhir Pekan November 2024: Ada Horor, Aksi, dan Drama!
-
Heboh Kabar Prabowo Dihina Media Asing, Gegara Ngemis Bertemu Donald Trump?
Terkini
-
Viral, Bangkai Paus 7 Meter Terdampar di Pantai Legian
-
Berniat Atraksi Lompat Setelah Minum Bir, Bule Selandia Baru Jatuh ke Tebing di Ungasan
-
Fenomena Haze Membuat Udara di Labuan Bajo Buram, Benarkah Karena Erupsi Lewotobi?
-
Ganjar Menilai Ada Peran Masyarakat Adat di Balik Kemenangan Koster-Giri di Bali
-
Bahaya Hujan Selang-Seling, Ada Potensi Lonjakan Kasus Demam Berdarah di Bali