SuaraBali.id - Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai - Bali selama tahun 2021 telah melayani 3,7 juta penumpang domestik. Di masa pandemi covid-19 ini trafic penumpang mengalami kenaikan sebanyak 3 persen dibanding tahun 2020.
Angka positif tersebut merupakan rekap penumpang domestik tahun 2021 sebanyak 3.770.944 dan tahun 3.657.298 tahun 2020. Artinya ada selisih 113.646 penumpang, sedangkan catatan bulanan terbanyak di tahun 2021 berada di bulan Desember yakni 673.177 penumpang dibandingkan periode yang sama di bulan Desember 2020 dalam persentase naik 56%.
Untuk pesawat udara domestik yang mengangkut penumpang tahun 2021 sebanyak 34.942 pergerakan. Dibandingkan ditahun 2020 mencapai 39.259 pergerakan, secara persentase turun 11%.
Dengan kata lain tingkat keterisian pesawat udara pada tahun 2021 lebih banyak mengangkut penumpang dibandingkan tahun sebelumnya. Lebih lanjut, dari sektor logistik naik 14% yakni secara rinci tahun 2021 sebanyak 27.940.253 kilogram dan 24.511.742 kilogram tahun 2020.
Akan tetapi jika dihitung dengan keseluruhan penerbangan domestik maupun internasional antara tahun 2021 dengan tahun 2020 terdapat penurunan penumpang 39% yakni 3.776.551 penumpang. Sedangkan tahun 2021 dan tahun 2020 sejumlah 6.238.774 penumpang serta pesawat udara yang mengangkut 36.298 pergerakan.
Di tahun 2021 dan 56.173 pergerakan tahun 2020 secara persentase turun 35%. Hal ini terjadi karena pada awal tahun 2020 masih melayani penerbangan internasional normal.
"Terhadap capaian ini, kami terus berkomitmen memberikan layanan sesuai standar protokol kesehatan dan mendukung pemerintah dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19 yang masih melanda dunia sehingga berdampak pada sektor aviasi," kata General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai – Bali, Herry A.Y Sikado.
"Kami mengakui perlahan di tahun 2021 trafik domestik mulai ada kenaikan, hal ini bisa dilihat pada 6 bulan pertama di tahun 2021 sebanyak 1.670.949 penumpang kemudian di 6 bulan terakhir tahun 2021 mencapai 2.099.995 penumpang dengan persentase naik 26%. Kami optimis tahun 2022 dapat lebih meningkat lagi ditambah dengan aturan penerbangan yang lebih mudah seiring penurunan angka Covid-19 mulai membaik," jelasnya.
Selain itu ia juga berharap untuk Terminal Internasional agar segera beroperasi normal kembali seperti sedia kala. Untuk dapat melayani wisatawan mancanegara, semua fasilitas dan personel siap bekerja.
“Sejumlah simulasi juga telah digelar demi kenyamanan dan keselamatan para pengguna jasa berkunjung di Pulau Dewata Bali," ucapnya.
Terkait capaian tahun 2021 ini, para pengguna jasa transportasi udara diimabu agar tetap mematuhi protokol Kesehatan.
Berita Terkait
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Pilih Daihatsu Sigra atau Toyota Calya untuk Mobil Keluarga? Spek 7 Penumpang, Harga Beda Rp30 Juta
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien