SuaraBali.id - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan aksi adu jotos sesame perempuan di jalanan. Video ini diunggah akun Instagram @denpasarviral dan diketahui terjadi di depan POM Bensin Jl. Raya Kuta, Jumat (31/12/2021) pagi tadi pukul 06.30 wita.
Sontak saja akibat keributan ini, warga sekitar ikut menjadikan tontonan. Ada beberapa yang hanya menonton dan menduga-duga apa penyebab dua perempuan yang keluar dari mobil tersebut bertingkah di jalanan.
Terlihat pula teman pria yang berusaha melerai meski sia-sia. Diduga keributan ini terjadi akibat kesalahpahaman. Dan diduga pula mereka yang berkelahi berada di bawah pengaruh alkohol.
Menurut caption yang ditulis di akun tersebut, awalnya mereka dalam satu mobil yang terdiri 3 wanita dan juga 2 pria. Namun tepat di depan Pom Bensin Kuta mobil tersebut berhenti, kedua wanita yang menggunakan baju warna hijau dan coklat pun keluar dari mobil.
Mereka sama-sama cekcok hingga terjadi pukul-pukulan. Kedua pria yang merupakan temen mereka berusaha untuk memisahkan, terlihat petugas SPBU juga berusaha untuk membantu memisahkan dua wanita tersebut.
Kejadian ini pun membuat heboh warga sekitar ,”dan juga pengendara yang melintas.
Komentar Warganet
Melihat unggahan viral ini warganet pun ikut berkomentar dan menduga-duga permasalahan yang terjadi. Tak sedikit yang mengatakan bahwa para perempuan tersebut mabuk hingga tengah terlibat masalah perselingkuhan.
“Welcome to bali,” ujar warganet.
“Duuuh malu maluuin,” kata warganet lainnya.
“Tanda-tanda akhir tahun,” ujar warganet berikutnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain