SuaraBali.id - Cilok merupakan salah satu makanan atau jajanan yang sudah populer di Indonesia. Untuk menghasilkan rasa yang enak dan khas, terdapat cara bikin cilok bumbu kacang.
Cilok dikenal sebagai jajanan khas yang berasa dari Bandung. Biasanya seseorang mulai mengenal cilok sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Karena biasanya banyak pedagang cilok yang menjualnya ke sekolah-sekolah dengan keliling.
Makanan berbentuk bulat seperti bakso ini berbahan dasar sagu. Teksturnya kenyal dan paling nikmat cilok disantap menggunakan bumbu kacang. Sehingga cita rasanya sangat khas, lezat dan nikmat.
Sebenarnya keberadaan cilok ini sangat mudah ditemukan. Tidak hanya di daerah Jawa Barat saja, bahkan makanan ini sudah menjamur di sebagian besar daerah di Indonesia. Meski demikian, kamu bisa membuat cilok sendiri di rumah untuk menjajal rasa yang berbeda.
Baca Juga: 5 Makanan Khas Kalimantan Barat yang Unik dan Lezat, Ada Kerupuk Basah Gurih Kenyal
Jika bisa membuat sendiri dan hasilnya enak, maka bisa menjadi peluang bisnis. Sebab jajanan pinggir jalan ini selalu diburu dan menjadi favorit banyak orang.
Berikut cara bikin cilok bumbu kacang:
1. Bahan Cilok:
- 200 gram tepung tapioka
- 125 gram tepung terigu
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 2 batang seledri, diiris halus
- Bumbu kaldu secukupnya
- merica putih bubuk secukupnya
- 250 mililiter air hangat
2. Bahan bumbu kacang:
- 75 gram kacang tanah
- 25 gram kacang made
- 2 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah
- 2 buah cabai merah keriting
- garam secukupnya
- gula merah secukupnya
- air jeruk nipis
- kecap
- 350 mili liter air
3. Cara membuat
Baca Juga: Cara Membuat Sate Kambing Bumbu Kacang, Dijamin Menggugah Selera Makan
- Aduk rata tepung tapioka, tepung terigu, bawang putih, seledri, kaldu ayam dan merica. Masukkan air panas sembari diaduk hingga tercampur merata
- Ambil setengah sendok makan adonan dan bulatkan. Lanjutkan dan sampai habis.
- Cilok direbus di dalam air mendidih secara bertahap. Jika sudah matang angkat dan tiriskan
- Untuk bumbu kacang, goreng kacang, cabai dan bawang putih hingga matang. Angkat dan haluskan.
- Masukkan bumbu kacang di air yang mendidih. Masukkan garam, gula merah, air jeruk nipis dan kecap. Aduk hingga merata dan angkat.
- Cilok siap disajikan dan dinikmati dengan bumbu kacang
Dalam proses pembuatannya, biasa ada cilok yang dicampur dengan daging sapi maupun daging ayam. Tergantung variasi dan kreasi dari para pembuat cilok. Namun yang pasti, jika disantap dengan bumbu kacang, rasanya tambah mantap.
Nah itu tadi cara bikin cilok bumbu kacang. Jika penasaran dengan rasanya, silahkan mencoba di rumah ya.
Kontributor : Muhammad Aris Munandar
Berita Terkait
-
Penjual Cilok Dikunjungi Gus Men, Kaget dan Bahagia Terima Bantuan
-
Yuni Shara Pamer Otot Perut di Usia 52 Tahun, Ngaku Masih Suka Jajan Cilok
-
Tukang Cilok Naik Haji Pakai Motor Astrea: Tempuh 8.694 Km dari Jember
-
Gibran dan Selvi Jajan Cilok di Batulicin Kalsel, Ini Reaksi Warga
-
Putri Konglomerat, Mikhayla Anak Nia Ramadhani Ngaku Suka Beli Jajanan Murah Ini
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
3 Maskapai Kembali Batalkan Penerbangan Karena Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Jelang Debat Kedua, TGB Sholat Jumat Bersama Zulkieflimansyah, Lawan Kakaknya di Pilgub NTB
-
BKSDA Minta Waspadai Kemunculan Ular Piton di Rumah Warga Saat Musim Hujan
-
Anomali Cuaca Ekstrem di Mataram Bisa Terjadi Sewaktu-waktu, Nelayan Diminta Waspada
-
Masyarakat Bali Diajak Periksa Bila Temukan Gejala TBC, Biaya Ditanggung BPJS Dan Global Fund