SuaraBali.id - Tempat Nongkrong di Jogja. Sebagai kota yang banyak dikunjungi oleh wisatawan, terdapat banyak sekali tempat nongkrong di Jogja.
Jogja juga terkenal dengan tempat wisatanya yang sangat beragam mulai dari pantai, kebun binatang, taman hiburan hingga tempat wisata bersejarah ada di Jogja.
Banyak warga pendatang yang menetap di Jogja dengan beragam alasan. Salah satuya karena biaya hidupnya yang murah dibanding dengan kota lain di Indonesia.
Betul saja, saat mengunjungi Jogja, Anda bisa menemui tempat nongkrong yang menyajikan makanan dengan harga yang cukup terjangkau. Tidak hanya itu, suasana yang ditawarkannya pun sangatlah nyaman. Sehingga membuat betah siapapun yang datang.
Berikut ini tempat nongkrong di Jogja yang hits nan melegenda. Bisa menjadi pilihan saat anda berkunjung ke Jogja.
1. Heha Sky View
Meskipun belum lama dibuka, namun Heha Sky View memiliki daya tarik yang luar biasa untuk dikunjungi. Tempat nongkrong di Jogja terbaru ini memiliki lokasi yang strategis yaitu di jalan Patuk-Dlingo.
Tempatnya yang berada diketinggian, membuat pengunjung bisa melihat hamparan kota Yogyakarta.
Selain itu, Heha Sky View memberikan fasilitas yang lengkap yaitu Garden Area, Sky Glass, Love Box, Sky Swing, HeHa Aeroplane, Macrame, Bean Bag Area, Live Music, Food Stalls, Heha Garage, Souvenir Shop, Mushalla, Toilet, Area Parkir, Jalur Kursi Roda.
Baca Juga: Menteri PPA : Klitih Marak Menjadi Warning Semua Pihak
Banyak spot foto yang hits dan instagramabel. Cukup dengan membayar tiket masuk Rp15.000,- anda bisa menikmati keindahan kota Jogja.
2. Heha Ocean View
Berbeda dengan Heha Sky View, Heha Ocean View berada di pinggir pantai. Jika di Heha Sky View kita bisa menikmati keindahan kota Yogyakarta, berbeda halnya di Heha Ocean view.
Di sini kita bisa melihat laut lepas dengan deburan ombak dan angin sepoi-sepoi. Fasilitas yang disediakan sama seperti Heha Sky View.
Lokasi Heha Ocean View ini berada di Bolang, Girikarto, Panggang, Kabupaten Gunungkidul. Dapat ditempuh dalam waktu 1 jam dari kota Yogyakarta.
Untuk tiket masuknya dibandrol Rp10.000,- per orang. Jika pengunjung ingin berfoto di spot foto, harus membayar lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain