SuaraBali.id - Bumi Serpong Damai atau BSD City adalah salah satu kawasan terintegrasi di Provinsi Banten. BSD kawasan hunian terencana yang terletak di kecamatan Serpong, kota Tangerang Selatan, dekat Sungai Cisadane, Kecamatan Pagedangan dan Cisauk. Apa saja tempat nongkrong di BSD?
BSD City merupakan salah satu kota satelit dari Jakarta yang awalnya menjadi kota mandiri dengan segala fasilitas berupa kawasan industri, perkantoran, wisata, perumahan, dan perdagangan.
Awalnya, BSD City adalah hutan karet yang tidak produktif dan hanya menjadi kubangan tidak terawat. Pada atahun 1989 Ciputra membangun BSD dan disebut kota mandiri. Peresmian kota ini dilakukan oleh Menteri Dalam Negeri saat itu yakni Rudini.
Kawasan BSD semakin berkembang setelah adanya jalan tol BSD-Bintaro-Ppondok Indah-TB Simatupang.
Baca Juga: Heboh, Kasus Pelecehan Seksual Dialami Siswi PKL di Kantor Kelurahan
Saat ini, BSD City menjadi semakin berkembang dan banyak tempat-tempat menarik untuk dikunjungi. Tempat-tempat menarik tersebut salah satunya yakni tempat nongkrong. Oleh karena itu, berikut tempat nongkrong di BSD City:
1. Q Big
Q Big merupakan tempat nongkrong di BSD yang cozy dan lengkap. Q Big memiliki tempat yang asri dengan ruang terbuka hijau yang membuatnya lebih sejuk. Selain itu, tempat ini juga cocok dijadikan spot berfoto. Q Big terletak di Jalan BSD Raya Utama, Pagedangan, Tangerang, Banten.
After Friday Coffee mengusung konsep minimalis putih hitam dengan spot foto unik di dalamnya. Selain menyediakan varian menu seperti matcha, kopi, waffle, hotdog, café ini juga memberikan tempat yang nyaman dan menenangkan. After Friday terleak di South Goldfinch Tangerang SGB 01 Jalan Boulevard Raya Gadning Serpong, Cihuni, Pagedangan, Tangerang, Banten.
Baca Juga: Buntut Napi Kabur, Kakanwil Kemenkumham dan Plt Kapalas Kelas 1 Tangerang Dicopot
3. AEON Mall
AEON Mall merupakan tempat nongkrong di BSD city yang menjadi rekomendasi karena merupakan salah satu mall terbesar di Indonesia. Mall ini memiliki Sakura Garden Illumination yakni taman bunga sakura buatan yang diisi lampu indah dan cantik. AEON Mall menjadi tempat nongkrong yang unik dan nyaman dikunjungi malam hari, AEON Mall terletak di Jalan BSD Raya Utama, Pagedangan, Tangerang, Banten.
Taman Kota BSD dapat menjadi opsi tempat nongkrong di BSD selain café. Taman kota ini menyajikan suasana sejuk, asri, dan hijau sehingga menyegarkan pengunjung. Selain nongkrong, pengunjung juga bisa berolahraga di tempat ini. Taman Kota BSD terletak di BSD City Jalan Letnan Sutopo, Lengkong Gudang, Serpong, Tangerang Selatan, Banten.
Gilingging Coffee merupakan tempat nongkrong di BSD yang menarik dikunjungi bagi pecinta coffee. Gilinggiling Coffee terkenal dengan kopi khasnya dan aroma kopi yang membuat suasana semakin nyaman. Gilinggiling Coffee terletak di Granada Square No 56 Kencana Loka BSD City, Buntu, Serpong, Tangerang, Banten.
6. Level Up
Level Up menjadi salah satu tempat nongkrong di BSD yang menarik karena konsep interiornya yang khas. Menu yang disajikan Level Up pun cukup beragam sehingga bisa menyesuaikan selera. Selain mudah ditemukan dan memiliki menu yang bervariasi, Level Up juga memiliki harga yang terjangkau di setiap menunya. Level Up terletak di Ruko Bidex A 20, Jalan Pahlawan Seribu, Lengkong Wetan, Serpong, Lengkong Gudang, Tangerang Selatan, Banten.
7. Cupten Café
Cupten Café menjadi salah satu tempat nongkrong di BSD yang direkomendasikan karena unik dan nyaman. Café ini mengusung tema pantai yang tidak membosankan. Café ini juga terdapat spot foto yang menarik. Cupten Café terletak di The Icon Business Park, Serpong, Sampora, Cisauk, Tangerang Selatan, Banten.
8. The Breeze
The Breeze merupakan tempat nongkrong di BSD yang menyajikan wisata alam hingga wisata kuliner. Di dalamnya terdapat kolam yang indah dengan live music. The Breeze selalu cocok menjadi tempat nongkrong saat akhir pekan. The Breeze terletak di BSD Green Ooffice Park di Jalan BSD Grand Boulevard, Sampora, BSD, Tangerang, Banten.
9. Sositi Café dan Bar
Sositi Café dan Bar menjadi salah satu café yang direkomendasikan menjadi tempat nongkrong di BSD. Café ini mengusung konsep minimalis, modern, simple dan dominasi warna hijau, cokelat dengan kayu di perabotannya. Sositi Café and Bar memberikan tempat yang nyaman untuk nongkrong lama. Sositi Café and Bar terletak di Jalan BSD Raya Utama Foresta Business Loft Signature unit 6 BSD City, Lengkong Kulon, Pagedangan, BSD, Banten.
10. Temper Coffee BSD
Temper Coffee BSD mengusung tema glass house. Tempat nongkrong di BSD ini terkesan minimalis dan sederhana. Meski begitu, Temper Coffee BSD menyediakan menu lengkap sehingga pengunjung dapat dengan mudah memilih makanannya. Temper Coffee terletak di The Breeze BSD City Blok IU, Cisauk, Sampora, Cisauk, Tangerang, Banten.
Demikian rekomendasi 10 tempat nongkrong di BSD yang unik dan menarik untuk dikunjungi. Selain memiliki menu yang bervariasi, harga makanan dan minuman tempat nongkrong di atas termasuk terjangkau. Tempat-tempat di atas juga cocok dikunjungi bersama keluarga.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma
Berita Terkait
-
Pantau Quick Count Airin Kalah, Hasto PDIP Sebut Ada Anomali Pilkada Banten Akibat Intimidasi Kekuasaan
-
Ada Mertua Beby Tsabina, Surat Suara Pilkada Banten 2024 Jadi Bahan Olok-olokan: Bahaya Banget Track Recordnya
-
Airin Iri Andra Soni Diendorse Prabowo, Singgung Kiprah Pemenangan Pilpres di Banten
-
Nyoblos di TPS 15 Sutera Nerada Tangsel, Airin: Allah Berikan yang Terbaik
-
PDIP Ancam Lapor MK Jika TNI, Polri dan Pejabat Negara Tak Netral Pada Pilkada Banten 2024
Tag
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
Potret Luna Bijl, Kekasih Maarten Paes yang Juga Model Selingkaran Gigi Hadid
-
200 Prajurit Kodam IX/Udayana Dikirim ke Flores Timur Bangun Huntara Lewotobi
-
Jawaban Koster Atas Ucapan Selamat De Gadjah : Terima Kasih Sahabat Baik Saya
-
De Gadjah Akui Kemenangan Koster-Giri di Pilgub Bali, Ucapkan Selamat dan Terima Kasih
-
Ketua KPPS di Bima Dibacok Saat Pemungutan Suara, Ini Kata PJ Gubernur NTB