SuaraBali.id - Warga di sekitar bundaran Mandalika tepatnya di Dusun Songgong, Desa Sukadana, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) yang terdampak banjir nekat membongkar jalan bypass yang menghubungkan antara Kuta – Awang.
Namun warga merusak jalan tersebut bukan tanpa sebab. Pasalnya, drainase yang ada di jalan tersebut tidak berjalan maksimal.
Lokasinya yang agak rendah mengakibatkan air hujan tersendat di sana hingga ketinggian dua meter.
Jika tidak segera diambil tindakan, maka sewaktu-waktu air bah tersebut bisa masuk ke pemukiman warga dan memperparah kondisi banjir sebelumnya. Akhirnya, pada Jumat malam (10/12/2021) warga bersepakat untuk membongkar jalan tersebut.
"Kita ndak ada pilihan lain, daripada kami mati, ya kita bongkar saja," Ucap Dedi Irawan (23), salah seorang warga setempat kepada Suara.com, Sabtu (11/12/2021).
Dedi menambahkan bahwa pembongkaran jalan tersebut merupakan kesepakatan semua warga. Hal ini dilakukan agar air tersebut langsung mengalir ke pantai.
"Kesepakatan ya, kebetulan ada eskavator proyek di sebelah, jadi kita gunakan itu," lanjut Dedi.
Menurut pengakuan Dedi, ketinggian air sebelum dibongkar sudah rata dengan jalan. Sebab, air yang hujan yang datang dari arah Bandara Internasional Lombok (BIL) bermuara ke arah Songgong.
"Ini memang tidak sekali terjadi, tapi sering, hanya saja sejak adanya bypass semakin parah, irigasinya kecil." Sambungnya.
Setelah dilakukan pembongkaran, warga sudah mulai merasa aman. Warga juga sudah mulai membersihkan rumah serta tempat ibadah yang ada di Songgong, Sukadana.
Kontributor : Lalu Muhammad Helmi Akbar
Tag
Berita Terkait
-
Korban Bencana Boleh Manfaatkan Kayu Hanyut, Kemenhut Juga Stop Penebangan Hutan
-
BNI Bersihkan Masjid Darul Aman Pascabanjir di Agam
-
CEO Danantara: 1.320 Huntara Bakal Diserahkan ke Korban Banjir Sumatera Besok
-
Banjir Akibat Luapan Sungai Cidurian, Ratusan Rumah Terendam
-
Tragedi Cilincing: Warga Tewas Tersengat Listrik, Bagaimana Mitigasi Risiko Korsleting Saat Banjir?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis