SuaraBali.id - Kemenangan Bali United dengan skor 5-0 tanpa balas atas Persiraja Banda Aceh membuat nama pemain muda asal desa Madenan, Buleleng, Bali Komang Tri Arta Wiguna memulai debutnya di kasta tertinggi Liga 1 Indonesia.
Komang Tri pun bersyukur dapat diberikan kesempatan dan membantu skuad Serdadu Tridatu terhindar dari kebobolan pada laga di pekan 14 tersebut.
“Pertama saya ucapkan terima kasih kepada tim pelatih karena bisa diberikan menit bermain sekaligus menjalani debut perdana di Liga 1. Semoga kedepan saya bisa lebih baik lagi dalam perkembangan karier kedepan dan untuk membantu kemajuan tim,” ungkap Komang Tri dilansir laman resmi Bali United.
Pemain muda pemilik nomor punggung 26 ini memulai dengan menggantikan Willian Pacheco pada menit 73 di pertengahan babak kedua. Komang Tri yang sudah beberapa kali menjalani TC bersama skuad Garuda Muda ini berduet dengan Haudi Abdillah di jantung pertahanan Serdadu Tridatu.
Kedepannya, jebolan Bali United Youth usai U-18 ini berharap bisa dipercaya kembali oleh tim pelatih dalam membantu mengawal lini pertahanan Bali United.
Cita-citanya adalah menjadi saksi dan aktor di balik kesuksesan Bali United dalam mempertahankan gelar juara kompetisi kasta tertinggi di Indonesia.
“Saya berharap kedepannya bisa kembali diberikan menit bermain dalam membantu tim meraih kemenangan. Semoga saya bisa kembali menjadi saksi dalam mempertahankan gelar juara untuk Bali United,” harap Komang Tri.
Selain Komang Tri yang kini berada dalam skuad tim senior Bali United, ada rekan setimnya Kadek Dimas yang kini dipinjamkan ke PSIM Yogyakarta. Selain itu, bek muda kiri asal Sanur, Denpasar, Gede Agus Mahendra juga menjadi pelapis dari Ricky Fajrin dan juga Michael Orah.
Berita Terkait
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis