SuaraBali.id - Ajang balap motor internasional Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) dan World Superbike (WSBK) 2021 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat telah selesai. Kini logistic dari acara besar tersebut mulai kembali dikemas.
Adapun pengemasan tersebut diawasi langsung oleh apparat TNI/Polri. Dandim 1620 dan Kapolres Lombok Tengah serta petugas bea cukai di Sirkuit Mandalika pun turun langsung mengawasi.
"Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa nyaman dan aman, agar logistik yang akan dikirim tetap dalam keadaan utuh dari Lombok sampai dengan tujuannya," kata Komandan Kodim 1620/Lombok Tengah, Letkol Inf. I Putu Tangkas Wiratawan di Praya, Lombok Tengah, Selasa (24/11/2021).
Menurutnya, proses pengemasan logistik IATC dan WSBK itu berjalan dengan aman dan lancar. 61 Valt/box barang milik para pebalap dan Tim Dorna, akan diangkut menuju Bandara Internasional Lombok, NTB.
"Logistik ini akan dibawa dari Pertamina Mandalika International Street Circuit, menuju kargo Bandara menggunakan 15 unit truk trailer berukuran panjang 40 kaki, dengan pengawalan ketat," katanya.
Selanjutnya logistik IATC dan WSBK tersebut akan diangkut menggunakan pesawat kargo Boeing 777 Freighter milik maskapai Qatar Airways dengan nomor penerbangan QR8356/QR8357 dengan type B777 F dengan rute SIN LOP DOH.
Komandan Kodim berharap ajang balapan kelas dunia Wolrd Superbike yang telah berlangsung di Sirkuit Mandalika Lombok Tengah, dapat dijadikan momentum kebangkitan ekonomi dan kebanggaan khususnya bagi warga Lombok Tengah.
"Atas nama masyarakat Lombok Tengah, saya berharap logistik ini tidak terkendala suatu apapun, sehingga sampe tujuan dengan aman," katanya.
Ia juga mengatakan logistik IATC dan WSBK yang akan berangkat menuju bandara berjumlah 31 boks yang berisikan sepeda motor, dan 6 boks berisi peralatan lainnya milik tim Dorna.
"Sampai saat ini proses perpindahan logistik dari Paddock ke truk trailer sedang berlangsung dan akan dibawa ke Bandara Lombok," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Kenawa: Menemukan Kedamaian di Padang Sabana Tengah Laut
-
KEK Mandalika Kembali Dikembangkan, Mau Bangun Marina
-
Kisah Pemilik Bengkel Disulap Jadi Pembalap Profesional di Sirkuit Mandalika
-
Dari Bengkel ke Lintasan Balap, Mitra Bengkel Rasakan Sensasi Jadi Pembalap Sehari
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar