Scroll untuk membaca artikel
Dinar Surya Oktarini
Selasa, 23 November 2021 | 08:00 WIB
Yuri SNSD. (Instagram/@yulyulk)

SuaraBali.id - Makanan nasi goreng menjadi salah satu kuliner Indonesia yang sudah mendunia dan disukai banyak orang, termasuk seleb Korea satu ini. 

Seleb Korea Yuri SNSD menunjukkan kecintaannya terhadap nasi goreng khas Indonesia. Tak tanggung-tanggung, dia mencoba memasak sendiri nasi goreng tersebut.

Melalui akun Instagram @yulyulk, Yuri SNSD mengunggah proses saat dirinya memasak nasi goreng. Jika dilihat sekilas, masakan artis cantik ini sepertinya sangat lezat, lho.

Nasi goreng ala Yuri SNSD juga membuat penggemar Tanah Air heboh. Banyak yang mengaku jika nasi goreng adalah makanan favorit mereka juga.

Baca Juga: 6 Seleb Korea Ini Pernah Jadi Korban Body Shaming

Nah, dirangkum dari akun Instagram seleb Korea Yuri SNSD, berikut beberapa foto yang membuktikan kalau idol Korea satu ini jago bikin nasi goreng.

1. Penampakan bahan-bahan

Yuri SNSD masak nasi goreng khas Indonesia. (Instagram/@yulyulk)

Dari beberapa bahan yang terlihat, tampaknya Yuri ingin membikin nasi goreng sehat dengan campuran beragam sayuran. Ada potongan daging ayam juga, tuh.

2. Menumis bumbu

Yuri SNSD masak nasi goreng khas Indonesia. (Instagram/@yulyulk)

Yuri SNSD terlihat menggunakan cukup banyak irisan cabai dalam bumbu nasi goreng buatannya. Suka pedas, ya?

Baca Juga: Tak Tertarik Menikah, 5 Seleb Korea Ini Ngaku Nyaman Hidup Sendiri

3. Tambah telur

Yuri SNSD masak nasi goreng khas Indonesia. (Instagram/@yulyulk)

Ceritanya bikin nasi goreng telur, nih? Rasanya jadi semakin spesial, dong!

4. Masukkan nasi putih

Yuri SNSD masak nasi goreng khas Indonesia. (Instagram/@yulyulk)

Bumbu yang telah ditumis tadi kemudian dicampur dengan nasi putih. Setelahnya, Yuri menambahkan potongan sayuran yang sebelumnya telah disiapkan.

5. Disajikan pakai daun pisang

Yuri SNSD masak nasi goreng khas Indonesia. (Instagram/@yulyulk)

Nasi goreng ala Yuri SNSD siap dihidangkan, nih! Rasanya semakin Indonesia banget karena disajikan pakai lembaran daun pisang.

Bagaimana menurutmu? Ada yang penasaran selezat apa nasi goreng buatan seleb korea multitalenta satu ini?

Load More