SuaraBali.id - Setelah ajang World Superbike (WSBK) dan Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) diadakan di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) akan menyambut gelaran balap motor Moto GP pada tahun 2022.
Kesiapan menyambut gelaran yang juga besar selanjutnya ini telah dikonfirmasi oleh Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (NTB) Irjen Pol Mohammad Iqbal.
Ia menyatakan Nusa Tenggara Barat telah siap untuk mengelola pengamanan agenda perhelatan balap internasional MotoGP yang akan digelar pada tahun 2022.
"Saya sampaikan bahwa secara profesional, NTB berhasil menjadi tuan rumah yang baik pada event kelas dunia ini dan siap menjadi tuan rumah untuk MotoGP 2022," katanya usai memantau keamanan perhelatan seri terakhir balap kelas dunia Asia Talent Cup (ATC) 2021 dan World Superbike (WSBK) 2021 di Sirkuit Mandalika, Minggu (21/11/2021).
Dalam dua pekan terakhir di Sirkuit Mandalika, ajang balap motor kelas dunia di NTB telah memberi gambaran bahwa nantinya ajang Moto GP juga akan terselenggara dengan baik.
"Ini bukti bahwa NTB bisa menjadi tuan rumah yang baik. Bukan hanya dari pengamanan, bahkan dari aspek manapun semua berjalan dengan lancar dan sesuai rencana persiapan," ujarnya.
Untuk lebih mematangkan persiapan MotoGP 2022, Polda NTB sebagai pemegang kendali pengamanan berencana akan mengadopsi pola perhelatan balap IATC 2021 dan WSBK 2021 yang telah berlangsung.
"Dari kegiatan ini, akhirnya ada produk manajemen pengamanan yang nantinya akan diaplikasikan dalam bentuk modul. Jadi ke depannya modul itu yang menjadi dasar apa pun untuk pengamanan 'event'-nya," ungkapnya (ANTARA)
Tag
Berita Terkait
-
Misteri 40 Menit di Kamar Mandi, Misri Puspita Bakal Bersaksi di Sidang Pembunuhan Brigadir Nurhadi
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Tersangka Korupsi Pokir Dinsos Lombok Barat Belum Ditahan, Kejari Mataram Beberkan Alasannya
-
Transformasi Desa Bilebante: Dari Bekas Tambang Pasir Jadi Desa Wisata Hijau
-
Gandeng Kreator Konten: Setiap Pembelian Sepatu Kini Donasi Rp50 Ribu untuk Buku Anak di Lombok
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto