SuaraBali.id - Sebuah kecelakaan maut terjadi di Pasuruan Jawa Timur. Peristiwa ini menewaskan satu keluarga yang terdiri dari 4 orang yaitu 2 pria dan 2 perempuan.
Peristiwa ini terjadi di perlintasan rel kereta api tanpa palang pintu di Desa Sentul Kecamatan Purwodadi Kabupaten Pasuruan, Jumat (19/11/2021).
Seluruh korban tewas sudah dievakuasi di RSSA Kota Malang. Kecelakaan itu melibatkan kereta api Kereta Api Tawang Alun relasi Banyuwangi - Malang dan Daihatsu Taft N-1898-VQ.
Salah satu relawan Ready Just Target (RJT), Amin Yunus, mengatakan kalau saat mengevakuasi para korban, tiga orang sudah dalam keadaan meninggal dunia di TKP.
"Yang kami bawa ini ada tiga. Satu perempuan dua orang laki-laki. Sudah meninggal dunia saat di TKP," ujarnya seusai mengevakuasi tiga jenazah ke kamar jenazah RSSA Kota Malang, Jumat (19/11/2021) sekitar pukul 13.15.
Yunus mengatakan, untuk satu korban lagi sempat dilarikan ke Puskesmas Purwodadi.
Namun, tidak berselang lama jenazah yang berjenis kelamin perempuan itu datang sekitar pukul 14.30 ke Kamar Jenazah RSSA Kota Malang.
"Ini tadi sempat dirawat dan meninggal terus dibawa ke sini," kata dia.
Sementara itu, dari pantauan wartawan ini kerabat korban sudah berada di kamar jenazah RSSA Kota Malang.
Sementara itu untuk kronologi kecelakaan masih didalami polisi. Kanit Laka Satlantas Polres Pasuruan, Ipda A. Kunaefi masih identifikasi di tempat kejadian kecelakaan.
"Ini masih iden (Identifikasi) mas," katanya singkat melalui applikasi whatsapp.
Berita Terkait
-
Tak Berbentuk! Potret Mobil Lexus SUV Anthony Joshua Ringsek Parah Usai Kecelakaan Maut di Nigeria
-
Kejari Bogor Bidik Tambang Emas Ilegal, Isu Dugaan 'Beking' Aparat di Gunung Guruh Kian Santer
-
Perjuangan Masyarakat Sukomade: Berkawan dengan Alam Meski Minim Perhatian
-
Masyarakat Sukamade: Penjaga Konservasi Penyu di Pantai Selatan Banyuwangi
-
Nelayan Banyuwangi dan Perjuangan Menjaga Laut dari Kerusakan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026