SuaraBali.id - Tak hanya dikenal dengan wisata alam dan budayanya yang kental, namun juga makanan khas Bali yang terkenal ini wajib kamu kunjungi saat pergi ke pulau Dewata.
Dilansir dari thread berjudul "CULINARY" dari Twitter @sinarembulann, berikut daftar makanan khas Bali yang terkenal dan wajib kamu cicipi.
Sate Lilit Khas Bali
Sate lilit adalah makanan khas Bali yang terkenal dan wajib kamu coba pertama kali saat berada di Pulau Dewata. Nama makanan khas in sangat unik sesuai cara pembuatannya dengan melilitkan daging cincang atau daging giling halus yang dibumbui, kemudian dibakar.
Baca Juga: 4 Makanan Khas Bali Nonhalal, Menu Babi Guling Lagi Hits Banget
Tusuk satenya pun memakai batang serai yang menambah cita rasa yang khas bagi makanan ini. Jenis daging yang digunakan sate lilit menggunakan daging ikan tenggiri.
Ayam Betutu
Makanan khas Bali yang terkenal pertama adalah ayam betutu. Kuliner khas ini wajib kamu coba kelezatannya saat berkunjung ke Bali.
Dijamin kamu akan puas menyantap makanan yang disajikan dari ayam yang dipanggang dan di dalamnya ada berbagai macam bumbu. Rasa gurih daging ayam panggang yang empuk berpadu bersama rasa khas bumbu Bali yang istimewa.
Nasi Tepeng Khas Bali
Baca Juga: 10 Kuliner Bali Terkenal, Semua Bule Pasti Suka Banget
Nasi Tepeng adalah salah satu makanan khas Bali yang terkenal dan berasal dari Gianyar. Kuliner satu ini memiliki cita rasa ampuh pedas yang menggoyang lidah para penikmatnya. Nasi Tepeng memiliki tekstur lembut yang memang diolah cukup lembek hampir seperti bubur.
Racikan bumbu rempah ala Bali disiram di atas tepeng yang menjadi daya pikatnya. Biasanya nasi khas Bali ini disajikan bersama sayuran seperti kacang panjang, kacang merah, terong, nangka muda, daun kelor, dan kelapa parut yang menambah kenikmatan.
Blayag Raja Khas Bali
Blayag Raja atau disebut tipat blayag merupakan kuliner Bali yang terkenal berasal dari Buleleng. Blayag Raja memiliki rasa yang lezat. Nasi Blayag Raja terdiri dari ketupat, atau orang Bali menyebutnya tipat, yang menambah sensasi lezat saat menyantapnya.
Bentuk tipat blayag tidak seperti ketupat persegi umumnya. Namun lebih mirip lontong yang dililit memanjang dengan janur muda atau daun enau muda. Bumbu yang digunakan dari olahan tepung beras dan bumbu Bali yang kental.
Makanan ini hampir sama dengan lontong sayur yang terdiri dari tipat, telur, ayam suwir, lawar, sayuran urap, dan sambal yang disiram kuah bersantan gurih dan sedikit manis seperti kari. Tambahkan kacang komak untuk menambah rasa lezat hidangan ini.
Sambal Bongkot dan Sambal Matah Khas Bali
Sambal bongkot adalah salah satu makanan khas Bali yang terbuat dari irisan tipis daun kecombrang lalu dicampur dengan cabai rawit dan bawang. Rasanya khas dan nikmat.
Siapa pula yang tak kenal sambal matah? Ya, sambal khas Indonesia yang berasal dari Bali ini terkenal karena kesegarannya.
Sambal matah tidak melalui proses masak dengan api. Dengan mencampurkan semua irisan bahan sambal yang dicampur minyak kelapa, garam, dan perasan jeruk nipis. Cocok dihidangkan bersama nasi hangat dan lauk khas Bali lainnya.
Dari makanan khas Bali yang terkenal di atas, mana yang sudah pernah dan belum kamu coba?
Berita Terkait
-
7 Makanan Khas Bali Terpopuler yang Harus Kamu Cicipi saat Berlibur, Pernah Coba?
-
Jarang Diketahui, Makanan Khas Bali "Lawar" Mempunyai Tekstur yang Unik
-
5 Rekomendasi Kuliner Bali yang Anti Mainstream, Sudah Pernah Coba Bulung?
-
6 Rekomendasi Kuliner Bali Halal dan Murah, Wajib Dicoba!
-
Tanpa Dimasak, Viral Wanita olah Kepala Babi Jadi Masakan Khas Bali Bikin Publik Tercengang
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang