SuaraBali.id - Makanan khas Betawi menjadi salah satu makanan yang digemari banyak orang. Makanan tersebut memiliki cara penyajian yang sederhana.
Tidak hanya enak dimakan, makanan khas Betawi juga mudah ditemui di berbagai tempat. Namun tentu saja rasa dan ciri khas makanan Betawi tetap menjadi Istimewa apabila dibuat oleh orang Betawi langsung.
Sehingga makanan ini cocok untuk dicicipi bagi pendatang. Berikut rekomendasi makanan khas Betawi:
1. Soto Betawi
Soto Betawi merupakan soto dengan isi, bahan, dan pengolahannya khas Betawi. Bahan utamanya tetap daging sapi, tetapi ada yang menggunakan babat, paru, dan sebagainya. Masyarakat betawi menyajikan soto ini dengan santan dan emping melinjo. Cara pembuatannya yakni dengan merebus daging yang kemudian ditambahkan lengkuas, salam, sereh, garam yang telah ditumis dengan minyak sayur. Setelah semua dimasukkan ke rebusan daging, ditambah santan kedalamnya.
Menu alternatif sarapan ini biasanya disebut Pindang Serani. Biasanya dibuat pada sore hari untuk menjadi sarapan di pagi harinya. Bumbu yang digunakan yakni ikan bandeng, bawang merah, bawang putih, daun salam, lengkuas, cabe, minyak, terasi, kunyit, jahe, daun jeruk, garam, belimbing sayur. Rasa pedas, segar dari rempah-rempah Pindang Bandeng menjadi makanan rekomendasi bagi pendatang.
3. Nasi Uduk
Nasi uduk merupakan makanan nusantara yang telah dikenal banyak orang. Penyajian nasi uduk biasanya dilengkapi dengan sambal kacang dengan. Bahan pembuatannya pun sederhana yakni garam, beras, santan, biji pala, kencur, lengkuas, jahe, daun salam, bawang merah, dan daun pandan. Rasanya yang gurih membuat nasi uduk menjadi favorit banyak orang.
Baca Juga: Mengunjungi Kampung Sentra Kreatif Budaya Betawi
4. Gado Gado
Gado Gado adalah makanan yang berisi lontong, sayur, dan kerupuk, kemudian disiram dengan kuah kacang. Isi sayurnya pun bermacam-macam seperti wortel, sayur hijau, mentimun, telur rebus, kentang, dan sebagainya. Pembuatannya yang sederhana menjadikan gado-gado dapat dimasak kapanpun sesuai selera.
Gado Gado khas betawi memiliki perbedaan dengan Gado Gado khas Surabaya. Perbedaannya terletak pada bumbu kacangnya. Bumbu kacang dari Betawi tidak memakai santan. Isi dan bahannya pun sama.
5. Soto Tangkar
Soto Tangkar mungkin dianggap sama dengan Soto Betawi. Namun ternyata keduanya berbeda. Perbedaannya terletak pada penggunaan dagingnya. Soto Betawi menggunakan daging brisket, sedangkan Soto Tangkar menggunakan daging sapi bagian dada bawah.
Sejarah juga mempengaruhi perkembangan kedua soto ini. masyarakat Belanda dulunya hanya bisa membeli tangkarb berupa potongan iga dengan daging yang sedikit karena daging sapi lain sudah dimakan oleh Belanda.
Tag
Berita Terkait
-
Nikmati Sup Betawi: Sajian Hangat yang Kaya Nutrisi untuk Keluarga
-
Efek Kejadian Tumbler Tuku, Satpam KRL Panik Saat Temukan Nasi Uduk di Kereta
-
Asal- usul Soto Betawi: dari Gerobak Pinggir Jalan Kini Masuk 10 Besar Sup Terbaik Dunia!
-
Misteri Kematian Perempuan Berinisial CY, Dari Makan Nasi Uduk Hingga Tewas di Rumah Sakit
-
Canape Rasa Nusantara, DEWATA Bikin Gado-Gado dan Es Teler Jadi Kudapan Elegan!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria