SuaraBali.id - Aksi bule di Bali kembali viral dan jadi perbincangan karena aksinya yang bergaya bak pegawai Indomaret. Dalam aksinya itu ia menggunakan seragam khas minimarket tersebut yang berwarna biru, kuning, merah.
Video viral tersebut dibagikan oleh akun Instagram @oidonnyboy, Selasa (2/11/2021) lalu. Dimana saat itu adalah perayaan Halloween yang memang menjadi perayaan setiap tahun.
Tak heran saat itu para Bule di Bali ini menggunakan kostum yang mungkin dianggapnya unik dan lucu. Sekumpulan bule tersebut memilih untuk menggunakan kostum pegawai Indomaret.
"Halloween tahun ini menggunakan gaya Indonesia. Terima kasih banyak kepada pegawai Indomaret yang telah menyambut kami, memberi tahu kami bagaimana kalian bekerja! Kalian benar-benar mantap!" tulis akun tersebut, dikutip Suara.com.
Bekerja seperti Pegawai Indomaret
Dalam video yang diunggah, mereka tak sekedar mengenakan seragam pegawai Indomaret. Bule-bule itu juga ikut melakukan beberapa pekerjaan yang biasa dilakukan oleh pegawai Indomaret.
Beberapa di antara mereka ada yang melakukan pekerjaan sebagai kasir Indomaret.
Tak hanya itu, mereka juga ada yang menyapu lantai hingga melayani pembeli.
Setelah melakukan pekerjaan, mereka tak lupa mengucapkan terima kasih kepada pegawai Indomaret.
Para pegawai Indomaret terlihat senang ketika bule-bule tersebut turut membantu pekerjaannya.
Mereka tampak akrab dan saling mengabadikan momen itu yang diakhiri dengan foto bersama.
Komentar Warganet
Momen bule cosplay menjadi pegawai Indomaret menuai perhatian warganet.
Mereka ikut memberikan komentar dan reaksinya.
"Best halloween costume," kata warganet.
Berita Terkait
-
Viral Donald Trump Diduga Beri Isyarat Jari Tengah Saat Kunjungi Pabrik Ford
-
Kronologi Pernikahan Kak Seto dan Deviana Mulyadi yang Viral di Medsos
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
7 Shampoo Pewarna Rambut untuk Menghitamkan Uban, Praktis Tersedia di Indomaret
-
Di Balik Senyum Media Sosial: Mengapa Hidup Terasa Berat Meski Tampak Baik-Baik Saja?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?