SuaraBali.id - Akun twitter Partai Gerindra membuat warganet heboh lantaran adminnya membalas mention akun yang minta dibelikan make Up. Akun ini minta dibelikan make Up dari merek ternama dan dibalas langsung.
Mungkin ini yang dinamakan iseng-iseng berhadiah. Unggahan ini mungkin cocok untuk menggambarkan keadaan yang baru saja dialami oleh seorang perempuan dengan akun Twitter @newyorkdevotee.
Pada Kamis (28/10/2021), akun ini membagikan cerita tentang aksi isengnya me-mention akun Twitter Partai Gerindra untuk membelikan makeup dari salah satu merek ternama.
Ide itu muncul setelah brand makeup itu memamerkan aksi seorang pria yang menuruti permintaan kekasihnya untuk dibelikan makeup.
Percapakapan pasangan itu rupanya menginspirasi cewek di balik akun @newyorkdevotee. Tapi bedanya cewek ini tidak meminta kepada pasangan, melainkan ke akun Twitter Partai Gerindra.
Dapat respons mengejutkan
"@Gerindra min, mau," bunyi cuitan singkat yang dibuat oleh pemilik akun @newyorkdevotee di bawah salah satu postingan merek makeup ternama.
Tidak lama setelah dibuat, cuitan ini mendapat tanggapan dari akun Twitter Partai Gerindra. Admin di balik akun ini ternyata menyanggupi permintaan cewek tersebut.
Sang admin menggunakan kalimat yang manis untuk membalas cuitan cewek yang menuliskan namanya sebagai Kimy. Dia bertanya soal harga produk makeup yang diinginkan oleh cewek itu.
"Ya udah, beli aja. Berapa harganya?" balas akun Twitter Partai Gerindra.
Setelah tahu harganya, obrolan mereka lanjut via Dirrect Message (DM). Admin akun Gerindra mengabarkan bahwa makeup tersebut sudah dibayar olehnya.
Aksi manis sekaligus mengejutkan dari akun Twitter Partai Gerindra ini berhasil viral di kalangan warganet. Terbukti, cuitan akun @newyorkdevotee sudah disukai oleh belasan ribu akun.
Komentar warganet
Postingan tersebut juga menuai lebih dari 700 komentar dari para pengguna Twitter. Mereka ramai menuliskan komentar untuk menanggapi cuitan milik akun @newyorkdevotee.
"Awas aja ntar pemilu gak nyoblos gerindra wkwkwk," celetuk seorang warganet.
Berita Terkait
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
Ramai Kasus Aurelie Moeremans, Bagaimana Tata Cara Menikah di Gereja Katolik?
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
-
5 Sindiran Politik Tajam Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' yang Viral
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis