SuaraBali.id - Jessica Iskandar menikah dengan Vincent Verhaag hari ini Jumat (22/10/2021) sore. Artis yang akrab disapa Jedar ini akhirnya resmi menjadi istri host My Trip My Adventure setelah pernikahan yang digelar di salah satu hotel mewah kawasan Jakarta Pusat.
Dalam acara pernikahan Jessica Iskandar tak banyak tamu yang hadir sebab keduanya memang membatasi hadirin karena acara digelar saat pandemi Covid-19.
Jessica Iskandar menggelar acara pernikahan dengan konsep outdoor terasa hangat dan kekeluargaan. Bintang film Dealova itu pun tak pernah melepas senyum sejak datang ke altar pernikahan hingga ia disahkan menjadi istri Vincent Verhaag.
Ia pun mengucap janji setia sebagai istri Vincent Verhaag.
"Perkawinan datang dari Allah dan Roh Kudus, kami berjanji memelihara keutuhan dan kekudusan pernikahan kami sampai selamanya," demikian janji yang diucapkan Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag dalam live streaming di Instagram The Bride Story.
Usai mengucap ikrar pernikahan, Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan siapapun yang sudah membantu mereka.
"Terima kasih banyak doa restu kalian akan sangat berarti untuk kami berdua memulai rumah tangga," kata Jessica Iskandar.
Vincent Verhaag juga mengucapkan kalimat serupa. Hanya saja ia menambahkan permintaan maaf kepada para sahabat yang tidak bisa hadir di pernikahannya dan Jessica Iskandar.
"Mohon maaf kami tidak bisa mengundang kalian ramai-ramai. Soalnya ini masih masa pandemi," kata Vincent Verhaag.
Presenter acara My Trip My Adventure itu berharap pandemi bisa cepat berlalu dan mereka bisa segera berkumpul dengan sahabat untuk merayakan pernikahan.
"Semoga pandemi ini bisa cepet selesai sehingga kami bisa mengundang kalian ke resepsi kami," pungkas Vincent Verhaag.
Tag
Berita Terkait
-
Kronologi 2 Lelaki Janjian Masturbasi Bersama di TransJakarta, Dikira Bocoran AC
-
Dirumorkan Diangkut Persija Jakarta, Begini Statistik Lengkap Ivar Jenner
-
Rumor ke Persija Menguat, Jurnalis Belanda Sebut Ivar Jenner Sia-siakan Kesempatan di FC Utrecht
-
Lawan Pramono dan KDM, KSPI Bakal Ajukan Gugatan Kebijakan Upah Jakarta dan Jawa Barat ke PTUN
-
Dewangga Sebut Duel Persib vs Persija Pertandingan Gila, Kenapa?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara
-
Jadi Favorit Gen Z, Ini Tren Make Up 2026