SuaraBali.id - Sebuah unggahan yang berasal dari akun Tiktok @akunsepele15 dimana seorang perempuan curhat bahwa dirinya ditinggal kekasih tanpa kabar dan hanya diputuskan oleh keluarga sang pacar.
Betapa terkejutnya dia bahwa yang mengirim pesan adalah pihak keluarga kekasih dan sebagai cara mengakhiri si perempuan ditransfer uang Rp 3,5 Juta agar mau mengakhiri hubungan.
Pada ungahan dari akun tersebut, saudara dari perempuan sudah menghubungi pihak laki-laki. Mereka meminta agar hubungan segera dijelaskan, jika tidak jadi maka putuskan dengan baik-baik.
Satu orang dari pihak laki-laki setelah dihubungi malah mengaku tidak kenal dan langsung memblokir nomor keluarga dari perempuan.
Penyebab ditinggalkan tanpa sebabpun tidak dijelaskan. Namun keluarga laki-laki memutuskan secara sepihak.
Hingga kemudian kakak perempuan dari laki-laki mengabari perempuan dengan pesan singkat untuk mengakhiri hubungan.
"Bismillah, susah ditransfer 3,5 juta ya. Selesai ya urusan dengan Y dan keluarga. Kami keluarga mohon maaflahir batin atas semua yang sudah terjadi," tulis kakak perempuan dari Y (pasangan laki-laki).
"Mohon ini terakhir kami ya kamu hubungi kami, yuk tutup rapat-rapat dan buka buku dan lembaran baru untuk kehidupan yang lebih baik dan barokah," imbuhnya.
Y sama sekali tidak menghubungi perempuan yang diputuskannya usai tunangan.
"Minta tolong ya mbak karena kan di sini urusanku sebenarnya sama Y, harusnya dia bisa menyelesaikan masalahnya bukan lari," timpal perempuan tersebut.
Selain ditinggalkan tanpa penjelasan, perempuan tersebut juga memberikan beberapa bukti kekerasan fisik selama pacaran.
"Semangat ya mbak, btw kamu kan minta tanggung jawab bukan duit apalagi cuma 3,5 jt padahal kakaknya foto di Inggris," komentar warganet.
"Mohon maaf masalah enggak bisa gitu aja diselesain pakai duit apalagi 3,5 juta doang," imbuh warganet lainnya.
"Cowok dewasa kok ngumpet di ketek keluarga, dia yang bersalah kok ya," tulis warganet di kolom komentar.
Selain ditonton ratusan ribu kali unggahan tersbut juga sudah mendapatkan puluhan ribu like dan ribuan komentar dukungan.
Berita Terkait
-
Fitur Repost: Ruang Curhat Terselubung atau Ladang Ghibah Gaya Baru?
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
-
5 Sindiran Politik Tajam Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' yang Viral
-
5 HP Murah RAM 8GB Terbaik untuk Live TikTok Lancar Tanpa Lag
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!