SuaraBali.id - Meskipun memiliki karir yang cukup melejit, namun beberapa Seleb Korea berikut ini dikenal rendah hati. Salah satu alasannya karean pernah hidup susah.
Latar belakang tersebut membuat mereka tetap ramah kepada semua orang dan bersikap rendah hati. Beberapa di antaranya juga rutin berdonasi karena merasa pernah di posisi sulit dalam hidup.
Siapa sajakah mereka? Inilah deretan artis Korea dikenal rendah hati.
1. IU
Aktris dan penyanyi IU rutin mendonasikan hartanya setiap tahun. Ia sendiri pernah mengalami kesulitan ekonomi karena utang kedua orang tuanya.
Kala itu, IU dan saudara laki-lakinya tinggal bersama sang nenek di sebuah ruangan kecil penuh dengan kecoak. Mereka kemudian pindah ke rumah kerabat, tapi justru mendapatkan perlakuan yang tidak menyenangkan.
Sejak tahun 2015, ia diketahui rutin menyumbang untuk anak-anak yang membutuhkan. IU bahkan tak segan memberikan beasiswa untuk siswa berprestasi dari SMA untuk melanjutkan ke perguruan tinggi.
2. Gong Yoo
Seleb Korea satu ini juga terkenal rendah hati. Alih-alih menggunakan mobil mewah, ia tak segan naik subway untuk bepergian ke mana saja.
Baca Juga: 6 Seleb Korea Melebarkan Sayap di Hollywood, Ada yang Menang Piala Oscar
Selain itu, Gong Yoo juga dikenal sebagai artis dengan tingkat kepedulian yang tinggi. Selepas membintangi film Silenced, ia aktif mengadvokasi publik tentang hak anak dan sangat menentang kekerasan terhadap anak.
Karena kepeduliannya tersebut, Gong Yoo pun ditunjuk menjadi Goodwill Ambassador oleh UNICEF.
3. Park Bo Gum
Seleb Korea dikenal rendah hati selanjutnya ialah Park Bo Gum. Pemeran Choi Taek di drama Reply 1988 ini juga dikenal ramah kepada siapa saja. Cerita keramahan Park Bo Gum pernah beredar di forum online pada tahun 2015. Kala itu, seorang fotografer bernama Paek Sang Hyun mengungkapkan kepribadian sang aktor.
"Aku sudah memotret banyak orang sebagai fotografer. Beberapa dari mereka sangat baik dan ramah. Tapi, sesi foto yang benar-benar membuatku terkesan selama enam tahun terakhir adalah ketika memotret Park Bo Gum," tulisnya.
"Kata-kata yang dia ucapkan padaku sebelum memulai sesi foto menyentuh hatiku dan membuatku semakin ingin bekerja keras. Dia bilang, 'Halo, aku aktor Park Bo Gum. Aku mau minta maaf karena tidak tahu nama Anda. Siapa nama Anda?'. Meski bukan kata-kata yang spesial, tapi tak banyak yang pernah bertanya seperti itu padaku," lanjut sang fotografer.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain