SuaraBali.id - Daftar cafe di Bali yang instagramanble. Cafe di Bali ini ada di Ubud, Seminyak hingga Kuta. Bali merupakan salah satu tempat tujuan wisata unggulan di Indonesia.
Objek wisata dan kebudayaannya yang menarik membuat Bali diserbu wisatawan baik dalam maupun luar negeri. Saat kamu berkunjung ke Bali dan suka nongkrong atau sekedar bersantai bisa mengunjungi sejumlah cafe yang ada di sana.
Cafe-cafe di Bali menyuguhkan suasana dan hidangan yang menarik untuk patut dicoba. Nuansa cafe di sana bervariasi, ada yang bernuansa alam, kebudayaan hingga tempat kekinian.
Berikut daftar cafe di Bali cocok untuk berfoto:
1. Cafe Pomegranate
Cafe ini termasuk restoran yang mempunyai konsep ruang terbuka. Sembari makan dan minum kamu bisa menikmati pemandangan sungai di sekitarnya. Selain itu kamu juga bisa melihat indahnya pegunungan dan area persawahan.
Tempatnya yang asyik dan cocok untuk nongkrong membuat cafe ini ramai dikunjungi orang. Menu yang ditawarkan diantaranya banan cake, pizza, noodle, chicken rice, tumerik dan makanan meksiko. Cafe ini berlokasi di Jalan Subak Sok Wayah, Ubud, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar.
2. Seniman Coffee Studio
Pasalnya, cafe ini cukup populer di kawasan Ubud. Jadi jangan sampai kamu tidak mampir ke sini kalau sedang berlibur ke Bali. Cafe satu ini memiliki nuansa seni yang cukup kuat. Terdapat kursi plastik berwarna putih yang sudah diubah menjadi kursi goyang.
Baca Juga: 19 Tahun Bom Bali, Penyintas Harap Sesama Korban Tetap Saling Menguatkan
Di cafe itu, ada spot yang membuat kamu nyaman dijadikan tempat nongkrong, tepatnya di depan bar. Kamu bisa melihat barista mengolah biji kopi hingga dihidangkan ke pembeli. Lokasi cafe ini ada di Jalan Sri Wedari No.5, Banjar Taman Kelod, Ubud, Gianyar.
Cafe yang berlokasi di Jalan Petitenget No.170, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung ini menyuguhkan suasana khas Italia. Interior cafe mengusung warna-warna cerah. Sangat rekomendasi sekali nongkrong di cafe satu ini. Selain suasananya nyaman, harga setiap menu yang ditawarkan terjangkau.
Cafe ini bertempat di tengah-tengah area persawahan. Selain itu tempatnya dikonsep cukup menarik, berada di bawah sebuah parasut. Sangat cocok dijadikan tempat untuk ngobrol santai sembari menikmati sepoi-sepoi angin.
Cafe ini juga cocok untuk kamu yang sudah berkeluarga dan mempunyai anak kecil. Sebab di kawasan itu ada area bermain yang cukup luas. Lokasi cafe ini ada di Jalan Subak Sari 13, Canggu, Kuta Utara, Badung.
Tag
Berita Terkait
-
5 Cafe Cozy di PIK, Nongkrong Sambil Foto Instagramable
-
7 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Sentul untuk Rayakan Malam Tahun Baru yang Seru
-
Ombak Tinggi Rusak Jalur Pejalan Kaki di Kuta
-
Suara dari Timur: Mengenang Ajoeba Wartabone dan Api Persatuan Indonesia
-
Ngeri, Luna Maya Pernah Lihat 'Perang Ilmu' Leak di Ubud
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara