SuaraBali.id - Viral di media sosial sebuah video pengumuman hadiah pernikahan menggunakan pengeras suara. Uniknya hadiah ini diumumkan satu per satu saat hadirin mulai berdatangan.
Adapun dalam rekaman itu terdapat sumbangan yang nilannya sudah mencapai Rp1 miliar. Video viral diunggah oleh akun Tiktok @jodohmuuu_hehe, Senin (4/10/2021.
Dalam video tersebut tampak sejumlah orang berkumpul di tempat hajatan tersebut dan ada tempat khusus yang diperuntukkan bagi warga yang akan memberikan hadiah.
Warganet pun ramai merespons video pernikahan ini.
"226 juta + tanah 1 hektare + 1 ekor sapi," ujar pria dalam video tersebut.
"Adat orang galeso kalau acara sudah selesai saatnya bongkar isi undangan semua tamu lalu diucap satu persatu pakai mic, ini salah satu isi undangan 1 orang tamu saja mencapai 1 miliar," lanjut ia.
"Yang isi undangannya 1 juta sampai 10 juta kena mental wkwkwk. Adat orang galesong memang gini guys, kalau acara selesai undangan dibuka satu persatu lalu disebut jumlah isi undangannya pakai mic secara terang-terangan," tulisnya dalam video viral itu.
"Jadi bukan uang panai yaa ini uang pa solo," katanya
Melihat ini, warganet pun memberikan komentarnya.
"Lah kalau yang isinya sedikit kaya gimana itu?" ujar salah satu netizen.
"Jadi kalau dapat amplop yang isinya sekitar 10 juta ke bawah nggak dibacakan?" sahut netizen lain.
"Siap nikah, auto jadi sultan," komentar salah seorang netizen.
"Balikinnya matilah aku joo," sahut netizen lain.
"Terlalu pamer, kan itu hanya adat, bukan sunah," tulis salah satu netizen.
"Tetap dibaca," ujar pengunggah video.
Berita Terkait
-
Dilaporkan Kasus Penggelapan Investasi, Rully Ungkap Nasib Rumah Tangga dengan Boiyen
-
India Open 2026 Viral: Polusi Ekstrem, Kotoran Burung di Lapangan, Monyet Masuk Tribun
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Kg Emas
-
Terpopuler: Pernikahan Kak Seto Mendadak Disorot, Daftar Shio Paling Hoki 16 Januari 2026
-
Benarkah Janda Boleh Menikah tanpa Wali seperti yang Dikatakan Inara Rusli?
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026