SuaraBali.id - Satu lagi, atlet asal Bali kembali mendapatkan medali di PON XX Papua. Kali ini yang mendapatkan medali perak adalah atlet menembak bernama Dewa Putu Yadi Suteja.
Atlet asal Bali ini mendapatkan medali perak pada nomor rapid fire pistol putra 25 meter dengan skor 561 dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
Adapun pelatih menembak Bali Made Sugiantara, di Lapangan Menembak Perbakin di kawasan Kampung Harapan Stadion Enembe Papua, Rabu, mengatakan Dewa Yadi secara maksimal telah melakukan bidikan untuk meraih skor tertinggi.
"Atlet kami, Dewa Yadi Suteja sudah berupaya untuk melepaskan peluru dan membidik poin tertinggi, namun atlet Jawa Barat lebih unggul dan meraih skor 569, sehingga medali emas jatuh di tangan atlet Anang Yulianto dan perunggu diraih Deka Diko Anugrah dari Sumatera Selatan dengan skor 557," ujar Sugiantara.
Menurut dia, Dewa Yadi sedikit lengah dan takut kehilangan waktu sehingga ia mempercepat ritme tembakan.
"Kami masih memiliki peluang merebut medali emas lewat petembak Rico Fergian Dinata yang turun di nomor air pistol dan nomor mix," kata Sugiantara.
Sementara itu, Dewa Yadi mengaku sudah maksimal melakukan tembakan, namun ia gagal meraih skor tertinggi.
"Saya sudah berupaya mengejar ketertinggalan skor dari atlet Jawa Barat, namun saya hanya mampu menyumbangkan medali perak pada nomor rafid fire pistol," ucap Dewa Yadi.
Berita Terkait
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen