SuaraBali.id - Tanaman lidah buaya memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan wajah. Tidak hanya untuk mengobati jerawat, ternyata ada banyak manfaat lidah buaya lainnya, yuk simak.
Ya, lidah buaya salah satu perawatan alami yang ampuh untuk menangani berbagai permasalahan kulit wajah, seperti jerawat, kerutan, kusam, berminyak dan masalah kulit lainnya. Cara pengaplikasiannya bisa digunakan sebagai masker wajah.
Lidah buaya sendiri mempunyai sejarah panjang sebagai bahan perawatan kulit. Bahkan, ratu Cleopatra dan Nefertiti juga menggunakan lidah buaya untuk perawatan kecantikan sehari-hari mereka.
Nah, simak berikut ini manfaat lidah buaya untuk wajah yang perlu kamu tahu dilansir dari Healthline, Kamis (23/9/2021).
1. Meredakan kulit terbakar
Gel lidah buaya bermanfaat untuk meredakan kulit terbakar. Cara pengaplikasiannya, bisa dengan mengoleskan pada area terdampak setidaknya sehari tiga kali menggunakan kain kasa. Namun, jika ingin melindungi kulit dari papar sinar matahari, pastikan juga jangan pernah lupa pakai tabir surya.
2. Mengobati luka lecet
Gel lidah buaya juga bermanfaat dalam menyembuhkan luka lecet ringan di bagian dahi atau dagu. Cara pengaplikasiannya pun mudah, cukup oleskan gel lidah buaya pada area yang luka setidaknya seminggu tiga kali. Selain itu, lidah buaya juga berguna meminimalisir rasa nyeri serta sensasi terbakar.
3. Meredakan luka sayat
Baca Juga: 7 Manfaat Lidah Buaya untuk Wajah, Bisa Mengobati Jerawat Meradang
Lidah buaya juga berguna untuk meredakan luka karena sayatan. Struktur molekular dalam lidah buaya membantu mengobati luka secara cepat, meningkatkan kolagen serta melawan bakteri. Cara pengaplikasiannya bisa dengan mengoleskannya sehari tiga kali.
4. Mengatasi kulit kering
Manfaat lidah buaya untuk wajah berikutnya adalah membantu mengatasi kulit kering. Gel lidah buaya mampu meresap cepat ke kulit. Itulah mengapa, gel lidah buaya baik untuk kulit berminyak. Meski demikian, gel lidah buaya juga bermanfaat dalam mengatasi kulit kering.
Cara menggunakannya pun mudah. Kamu bisa mengoleskannya ke wajah setelah mandi sebagai pengganti pelembap.
5. Meredakan gejala eksim
Lidah buaya bermanfaat melembapkan kulit kering maupun gatal karena eksim. Selain itu, gel lidah buaya berguna juga untuk meringankan dermatitis seboroik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026