SuaraBali.id - Tim SAR gabungan kesulitan menemukan seorang korban banjir bandang dan longsor bernama Mikael Jeko (40), akibat tebalnya lumur dan batuan yang longsor.
Bencana alam longsor dan banjir bandang terjadi di desa Malapedho, Kecamatan Inerie, Kabupaten Ngada, NTT.
"Tim SAR masih terus melakukan pencarian," kata Kasat Reskrim Polres Ngada Iptu. I Ketut Rai Artika dilansir dari Antara, Senin (6/9/2021).
Ia mengatakan saat ini sudah ada dua korban hilang yang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Dua korban itu adalah seorang balita dan satu lagi adalah seorang ibu sedang mengandung lima bulan.
Ibu yang mengandung lima bulan itu adalah istri dari Mikael Joko, yang saat banjir bandang rumahnya ikut terseret oleh banjir.
"Proses pencarian juga sudah diperluas, dari semula hanya di daratan, kini tim sudah dibagi dua dengan pencarian hingga ke laut," ujar dia.
Untuk mengali lumpur yang tebal dan batuan saat longsor, tim SAR mengerahkan tiga unit alat berat.
Sebelumnya diberitakan longsor dan banjir bandang terjadi di desa Malapedho, Kecamatan Inerie, Kabupaten Ngada pada Sabtu (4/9) dini hari.
Akibat bencana itu, seorang anak ditemukan meninggal, satu anak lagi ditemukan selamat, namun kaki kirinya patah.
Baca Juga: Kibarkan Bendera Merah Putih di Gunung Bawakaraeng, 2 Pendaki Meninggal Dunia
Sementara korban suami istri yang hilang, hingga kini yang baru ditemukan istrinya, sedangkan suaminya hingga kini masih terus dicari.
Berita Terkait
-
Kondisi Pendaki Perempuan yang Sempat Hilang 3 Hari
-
Takut Covid-19, Perempuan Hamil Korban Banjir NTT Mengungsi di Kebun
-
Besok Tim SAR Gabungan Cari Korban Banjir - Longsor Lembata hingga ke Laut
-
Evakuasi Korban Banjir - Longsor Desa Amakaka Terkendala Bebatuan Besar
-
Kelelahan Tunggu Jokowi, 156 Pengungsi Bencana NTT Jatuh Pingsan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire