SuaraBali.id - Sebuah kecelakaan beruntun terjadi di di Jalur Denpasar-Gilimanuk tepatnya masuk Banjar Kutuh, Desa Surabrata, Kecamatan Selemadeg Barat.
Kecelakaan beruntun ini memakan korban seorang pengendara sepeda motor bernama Rahmad Nur Hartoni (22) asal Bondowoso, berstatus mahasiswa.
Menurut pihak kepolisian, pada Sabtu (14/8) sekitar Pukul 04.30 WITA korban yang mengendarai motor datang dari arah timur atau jurusan Denpasar menuju Gilimanuk.
Sepeda motor ini beriringan dengan mobil minibus, posisi sepeda motor di belakang mobil.
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Tol Karang Tengah, Kadispora Kota Tangerang Jadi Korban
Setibanya di lokasi kejadian, motor korban menabrak bagian belakang mobil minibus dan korban terjatuh ke kanan atau sebelah sisi utara jalan.
Dari arah berlawanan datang mobil truk. Karena jarak yang terlalu dekat sehingga kembali terjadi tabrakan.
Korban mengalami patah tulang tertutup kaki kiri, patah tulang terbuka kaki kanan, mengeluarkan darah dari mulut, tidak sadarkan diri.
Korban sempat dirawat di Puskesmas Selemadeg Barat hingga akhirnya meninggal dunia.
“Penyebab kecelakaan karena faktor manusia, pengendara motor tidak bisa menguasai kendaraannya,” kata Kasbag Humas Polres Tabanan Iptu I Nyoman Subagia dilansir dari Berita Bali, Minggu (15/8/2021).
Sebelum kejadian, sempat terjadi hujan dan kondisi jalan basah. Kemungkinan kondisi jalan licin bisa membuat korban sulit mengendalikan kendaraan.
Baca Juga: Lima Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Bandar Lampung, Ini Identitas Korban Tewas
Berita Terkait
-
Pernah Alami di Lokasi yang Sama, Vicky Nitinegoro Ikut Berduka Atas Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang
-
Mobil Ringsek Bertumpuk, Polisi-Jasa Marga Sempat Kesulitan Evakuasi Korban Kecelakaan Tol Cipularang
-
Libatkan Belasan Mobil, Kemenhub Turunkan Tim Cari Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang
-
Detik-detik Mengerikan Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang, Truk Ngeblong Seruduk belasan Mobil Hingga Bertumpuk
-
Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang Terkuak, Ini Penjelasan Polda Jabar
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
- Cucu Ulang Tahun, Kado dari Kris Dayanti untuk Azura Bikin Atta Halilintar Semringah: Masya Allah!
- Dihujat Gegara Sindir Raffi Ahmad, Pendidikan Andhika Pratama dan Andre Taulany Tak Jauh Beda
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Wapres Gibran Kunjungi Korban Erupsi Gunung Lewotobi Bagikan Mainan Anak-anak
-
BMKG : Abu Vulkanik Tidak Terdeteksi di Wilayah Bali
-
Pelanggan Warung Tewas Tertimpa Pohon di Gianyar Saat Beli Lalapan
-
Bandara BIZAM di Lombok Kembali Normal, Layanan Penerbangan Sudah Dibuka
-
Dampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Paksa Turis Australia Perpanjang Liburan di Bali