SuaraBali.id - Jerinx SID ngamuk ke BCL tuduh bali sumber penularan COVID-19. BCL positif COVID-19 mengaku setelah berkunjung ke Bali.
Membaca pernyataan Bunga Citra Lestari itu, Jerinx pun meradang.
"Namun saat kepulangan ke Jakarta dia dengan bangga mengumumkan ke 18 juta follower bahwa ia kena kopid," tulis Jerinx, Kamis (17/6/2021).
"Bagi siapa yang punya otak, orang-orang otomatis mikir jika BCL 'kena' kopidnya di Bali. Bukan di bulan atau Kutub Utara," jelas Jerinx.
Jerinx juga mempertanyakan alasan Bunga Citra Lestari memberikan pengumuman tersebut di Instagram.
"Dia cukup bodxh kah untuk sadar jika pengumuman itu bisa berisiko terhadap rencana dibuka kembali pariwisata di Bali Juli 2021 ini?" ujar drummer Superman Is Dead ini.
Menurut Jerinx, tempatnya tinggal sudah beberapa kali dipermainkan atas wacana dibukanya kembali pariwisata.
"Bali sudah kena prank beberapa kali dijanjikan akan dibuka. Nyatanya? Selalu diundur lagi karena katanya kasus naik," kata Jerinx.
"Secara logika, pengumuman BCL tentang penyakit kebanggaannya itu akan membantu Bali bangkit atau malah bakalan nyungsep lagi dan lagi?" tanya Jerinx.
Baca Juga: VIDEO: Bek Bali United Leonard Tupamahu Pukul Kepala Pemain Persis Solo
Postingan Jerinx sempat dihapus pihak Instagram.
Namun suami Nora Alexandra ini tak menyerah dan mengunggahnya kembali.
"Panik benar ya sama unggahan saya yang tadi? Ada yang salah? Kenapa report dihapus?" tanya Jerinx di kolom komentar.
Kejadian ini berawal saat Bunga Citra Lestari mengumumkan positif virus Corona beberapa saat setelah pulang dari Bali. Namun pelantun Sunny ini menegaskan tidak terpapar Covid-19 di momen itu.
"Saya pergi ke Bali dari 29 Mei - 2 Juni 2021. Saya sudah beraktivitas di Jakarta, melakukan tes Covid-19 pada 12 Juni dan hasilnya negatif," tulis BCL di Instagram.
Namun penjelasan itu tak membuat Jerinx berpuas diri. Ia menegaskan BCL memang tak menyebut terinfeksi corona di Bali. Namun sederet postingan sebelum terpapar virus menampilkan ibu satu anak ini berlibur di Pulau Dewata.
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Matcha Kemasan Infus Viral, Menarik tapi Picu Dilema Etik Keamanan Pangan
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang