SuaraBali.id - Bali Safari Park memiliki idola baru, empat ekor hyena belang, terdiri dari 2 jantan bernama Hamad dan Riffa serta 2 betina bernama Manama dan Adiiya.
Sejak April lalu, idolanya bertambah dengan kelahiran dua bayi Hyena jantan dari pasangan indukan Adiiya dan pejantan Hamad. Keduanya diberikan nama A’ali dan Amman oleh tim satwa Bali Safari.
“Dua bayi Hyena yang masih berusia 1 bulan ini, kini dirawat secara intensif oleh tim dokter. Pasalnya, setelah 6 hari lahir, ASI ibu Adiiya tidak mencukupi kebutuhan anakannya. Karena itu, sebagai gantinya, bayi-bayi Hyena mendapat susu formula setiap 4 jam," ujar dr. Yohana Kusumaningtyas, dokter hewan senior Bali Safar.
Sebagaimana melansir laman BeritaBali, Kamis (10/6/2021), dosis susu formula disesuaikan dengan pertumbuhan dan hasil timbangan berat badan harian. Setelah 2 minggu sejak lahir, mata bayi sudah terbuka.
Seminggu kemudian, giginya mulai tumbuh dan dia belajar berjalan. Baru setelah dia menginjak usia 1 bulan diperkenalkan dengan makanan pendamping dengan susu.
Kelahiran bayi-bayi Hyena di Bali Safari merupakan kebanggaan tersendiri bagi Bali Safari.
“Kelahiran baby Hyena merupakan hasil kerja keras semua pihak di Bali Safari, termasuk para penjaga satwa yang konsisten menerapkan prinsip-prinsip konservasi satwa yang baik,” ujar Asisten Kurator Bali Safari, Nyoman Suartawan.
Dia berharap akan lebih banyak lagi konservasi satwa di Bali Safari, baik endemik Indonesia maupun dari luar negeri.
Keberhasilan konservasi Hyena tentunya juga terwujud berkat dukungan dari seluruh lapisan masyarakat yang tidak pernah lelah dalam mendukung kegiatan konservasi satwa di Bali Safari, dengan berkunjung ke Bali Safari Park.
Baca Juga: Lucu Banget! Ada Bayi Hyena Baru di Bali Safari Park
Berita Terkait
-
Lucu Banget! Ada Bayi Hyena Baru di Bali Safari Park
-
Bayi Hyena Lahir di Bali Safari Park, Jesicca Iskandar Kasih Nama Mooi
-
Gemas, Bayi Hyena Lahir di Bali Diberi Nama Mooi oleh Jesicca Iskandar!
-
Ingin Kaya, Lelaki Ini Biarkan Penisnya Dimakan Binatang Buas
-
Ingin Kaya, Seorang Lelaki Biarkan Penisnya Dimakan Hyena
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen