SuaraBali.id - Jenazah masih utuh saat kuburan dibongkar. Hal itu bikin geger di Pemakaman Umum Andongsari di Kelurahan Ledok Kulon, Kecamatan Bojonegoro.
Video tersebut viral dengan memperlihatkan para penggali makam menggali tanah dan menemukan kain kafan yang kemudian mengangkatnya.
"Iya, kejadian itu di pemakaman Ledok Kulon, Minggu (30/5/2021) sore. Kain kafannya terlihat utuh," ujar Zaenal K, 30, salah satu warga kepada soal video viral jenazah utuh, Selasa (1/6/2021).
Zaenal mengaku melihat langsung penggalian dan pengangkatan kain kafan tersebut.
Kain kafan yang masih utuh itu ditemukan saat digali pada kedalaman sekitar sedada orang dewasa.
Penemuan yang videonya viral tersebut menurut Zaenal, berawal ada seorang warga bernama Sugeng meninggal.
Juru kunci kuburan kemudian menunjuk sebuah tanah yang kosong agar digali untuk makam Sugeng.
Namun saat digali, ditemukanlah kain kafan tersebut yang kabarnya jenazahnya masih utuh dan videonya viral.
Kendati demikian, Zaenal sendiri mengaku tak melihat isi dari kain kafan yang masih utuh tersebut.
Baca Juga: Awalnya Mabar Game Online, AR Cabuli Bocah di Kuburan China
"Tak ada penanda di tanah itu. Sehingga digali untuk liang lahat makam pak Sugeng," kata Zaenal.
Viralnya video kain kafan yang membungkus jenazah yang dikabarkan masih utuh tersebut mendapat perhatian serius dari polisi.
Polisi turun ke lapangan menggali informasi kepada tentang kabar tersebut.
"Tadi kita turunkan anggota untuk cek kebenaran informasi adanya video viral gali kuburan ditemukan jasad yang terbungkus kain kafan masih utuh," kata Kasat Reskrim Polres Bojonegoro AKP Fran Delanta Kambaren.
Berita Terkait
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?
-
Selepas Maghrib, Ada Anak Kecil yang Memanggilku dari Arah Kuburan Tua
-
Mengapa Jenazah Banjir Sumatera Tanpa Identitas Dikuburkan Tanpa Tunggu Identifikasi?
-
ISS Pensiun! NASA Akan Jatuhkan Stasiun Luar Angkasa Raksasa ke 'Kuburan Satelit' pada 2031
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking