SuaraBali.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng menerima formasi 231 orang CPNS dan 2552 PPPK guru.
“Jika CPNS langsung di bawah Kemenpan RB,” ungkap Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, dilansir laman BeritaBali, Rabu (26/5/2021).
Pemkab Buleleng pun menyiapkan anggaran untuk proses rekrutmen.
Awalnya, Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Buleleng agak berat mencarikan anggaran untuk penerimaan CASN ini sebesar Rp1,1 miliar.
Baca Juga: Format Surat Lamaran CPNS 2021, Perhatikan Rinciannya
Banyak daerah yang menolak formasi CASN ini karena pertimbangan anggaran.
“Tapi saya melihatnya berbeda. Karena jumlahnya yang cukup besar. Jadi sebagai kepala daerah saya instruksikan TAPD untuk melakukan refocusing,” jelasnya.
Efisiensi di bidang lain dilakukan dan anggarannya dipindahkan untuk proses rekrutmen CASN ini.
Langkah ini diperlukan, mengingat pemberian alokasi formasi dan perekrutan CASN ini merupakan kesempatan untuk masyarakat bekerja.
Para guru bisa mendapatkan gaji yang lebih layak dengan nilai UMR.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Pengumuman CPNS Kemenkumham dan Link Pendaftaran Sudah Dibuka?
“Ini penting bagi saya. Lebih baik saya tunda yang lain ini kita dahulukan,” ucap Agus Suradnyana.
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Buleleng I Gede Wisnawa menyebutkan refocusing ini diperlukan mengingat karena dalam situasi pandemi ini, anggaran untuk BKPSDM tidak ada.
Kegiatan ataupun proses rekrutmen CASN ini dimulai dari Juni 2021.
"Artinya jika ini tidak disiapkan mulai awal, kita tidak bisa merealisasikan formasi CPNS maupun PPPK,” sebutnya.
BKPSDM Buleleng pun segera menyelesaikan administrasi yang diperlukan. Sebelum pelaksanaan agar sudah cair anggarannya. Sehingga formasi yang diperoleh Kabupaten Buleleng ini tidak sia-sia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kisah Pilu Petrus Saksikan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Menghantam Rumahnya
-
Setelah Tahu Akan Dipindahkan ke Australia, Ini Respons Scott Rush Bali Nine
-
DPRD Pilih Alphard Baru Ketimbang Mobil Listrik Karena Fasilitas di Bali Belum Memadai
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru