SuaraBali.id - Umat Hindu Bali gelar upacara Piodalan di Pura Mandara Giri Semeru Agung. Pura Mandara Giri Semeru Agung ada di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, pada 24 Juni 2021 mendatang.
Rencana upacara tersebut disampaikan Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati saat bertemu Bupati Lumajang Thoriqul Haq dan Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati di Pendapa Arya Wiraraja Kabupaten Lumajang, Selasa kemarin.
"Saya berterima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Lumajang yang telah menerima dengan baik kedatangan kami," kata Wagub Bali yang biasa disapa Cok Ace.
Dalam kesempatan tersebut, Cok Ace menyampaikan bahwa kunjungannya dalam rangka silaturahim sekaligus meminta izin kepada Bupati Lumajang terkait akan adanya Upacara Piodalan tepatnya pada 24 Juni 2021 di Pura Mandara Giri Semeru Agung.
"Upacara Piodalan itu sendiri merupakan upacara tahunan yang diselenggarakan oleh umat Hindu. Tahun 2020 upacara itu ditiadakan karena pandemi COVID-19, sehingga tahun ini rencananya akan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan," tuturnya.
Ia menjelaskan Upacara Piodalan tahun ini masih sama dengan sebelumnya, namun masyarakat Bali yang datang ke Kabupaten Lumajang akan dibatasi karena harus tetap memperhatikan protokol kesehatan selama pandemi.
Sementara itu, Bupati Lumajang Thoriqul Haq menjelaskan umat Hindu yang datang dari Bali untuk mengikuti Upacara Piodalan sekitar 60 orang setiap hari dan jumlah tersebut jauh dari kapasitas Pura Mandara Giri Semeru Agung yang hampir 5 ribu orang.
"Upacara Piodalan akan tetap dilakukan dengan kegiatan-kegiatan yang lebih terbatas dan umat Hindu yang mengikuti upacara juga akan diperhatikan kesehatannya dengan harus membawa bukti hasil negatif tes swab, sehingga kegiatan upacara akan betul-betul sesuai dengan protokol kesehatan," tuturnya.
Ia mengatakan Pemkab Lumajang akan membantu dalam hal pengamanan dari kepolisian dan pemerintah daerah terkait dengan mekanisme untuk supaya pelaksanaan betul-betul khidmat dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. (Antara)
Baca Juga: Kumpulan Hari Raya Agama Hindu Bali Sepanjang 2021
Berita Terkait
-
Perluas Jangkauan, Importa Furniture Hadirkan Cabang ke-26 Sekaligus Pusat Distribusi di Bali
-
Insiden Udara di Bali, Kronologi Helikopter Raffi Ahmad Alami Gangguan Akibat Kabut Tebal
-
Yabes Roni Dilepas ke Persis Solo, CEO Bali United Ungkap Alasan Penting di Balik Keputusannya
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali