SuaraBali.id - Ayana Moon pindah agama. Ayana Moon cerita dengan Raffi Ahmad
Ayana Moon adalah selebgram asal Korea Selatan. Ayana Moon sahur di rumah Raffi Ahmad. Ayana Moon cerita awal mula jadi muslim.
Dilansir terkini.id dari kanal YouTube Rans Entertainment, Ayana Moon mengaku bahwa sebelum menjadi mualaf, ia tak memeluk agama apa pun. Tidak hanya dirinya, keluarganya pun rupanya sama alias tak menganut agama apa pun.
"Gak punya. Keluarga juga gak punya," jawab Ayana saat ditanya Raffi Ahmad, dikutip terkini.id.
Lebih lanjut, Ayana Moon lantas bercerita awal-mula dirinya tertarik dengan agama Islam. Gadis cantik itu mengaku bahwa ia sebenarnya belajar agama Islam sejak sekolah dasar (SD).
"Waktu itu saya masih SD, tapi saya suka belajar tentang budaya, baca buku. Jadi, saya juga nonton news di TV dan ada perang Irak," tuturnya.
"Saya nonton ada wanita Muslim. Pakai jilbab, menutup aurat, dan salat. Jadi, itu aneh banget."
Kala itu, Ayana Moon juga heran melihat banyak orang Islam yang ditontonnya di televisi sama sekali tidak mengonsumsi daging babi.
Sebagaimana diketahui, tak ada larangan bagi semua orang yang tinggal di Korea Selatan untuk memakan daging babi.
Baca Juga: Nagita Slavina Hamil Anak Ke-2, Rafathar Sudah Siap Jadi Kakak
Ayana Moon bahkan tahu dengan jelas bahwa daging babi sangatlah enak untuk dikonsumsi Ia lantas bingung dan terheran-heran mengapa Muslim di televisi tak mengonsumsinya.
Berawal dari situlah Ayana Moon kemudian menaruh minatnya untuk mencari tahu lebih dalam.
"Waktu itu, saya pikir babi itu enak banget, tapi kenapa mereka tidak makan? Jadi pengen tahu. Jadi, saya belajar tentang Islam, tapi sebagai budaya, selama 10 tahun dan saya masuk Islam ketika saya masih di SMA," terang Ayana panjang lebar.
Bahkan, keputusan Ayana Moon yang beralih memeluk Islam itu sempat mengejutkan keluarganya hingga awalnya ia dikira tak serius.
"Tapi waktu saya pindah ke Malaysia, mereka syok. 'Oh, dia serius' ...," tutup Ayana menirukan.
Berita Terkait
-
Insiden Udara di Bali, Kronologi Helikopter Raffi Ahmad Alami Gangguan Akibat Kabut Tebal
-
Detik-Detik Menegangkan Helikopter yang Ditumpangi Raffi Ahmad Oleng di Bali Akibat Cuaca Buruk
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa