Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Sabtu, 13 Februari 2021 | 09:35 WIB
Ilustrasi - evakuasi jenazah wanita tercebur ke laut. [Foto: Polsek Banjarbaru Barat]

SuaraBali.id - Insiden nahas menimpa dua wanita saat bertolak ke Pelabuhan Padangbai, Manggis, Karangasem, Bali, Jumat (12/2/2021) sore. Keduanya tercebur ke laut, satu dinyatakan tewas.

Kedua korban adalah Nonik dan Siti yang merupakan menantu dan mertua. Mereka bertolak dari Pelabuhan Lembar, Lombok, NTB menuju Pelabuhan Padangbai dengan menumpang KMP Marina Primera.

Dikutip dari Beritabali.com (jaringan Suara.com), Kapolsek Kawasan Laut Padangbai, Kompol. I Made Suadnyana menuturkan awalnya kapal berangkat dari Pelabuhan Lembar sekitar pukul 14.25 Wita.

Dua jam berselang saat di perjalanan, salah satu ABK kapal mendengar ada suara teriakan yang diduga ada penumpang jatuh ke laut.

Baca Juga: Seorang Wanita Tewas Usai Tertabrak Mobil Pengangkut Uang ATM di Tuban

Setelah dipastikan, ternyata benar ada dua orang yang jatuh ke laut. Saat itu juga kapal langsung diberhentikan untuk melakukan penyelamatan.

ABK kapal berhasil menevakuasi kedua penumpang tersebut sekitar 25 menit kemudian. Keduanya langsumg dibawa ke ruang medis di atas kapal untuk diberikan pertolongan pertama.

Namun meski berhasil dievakuasi ke atas kapal, satu orang yaitu Siti (30) tak bisa diselamatkan sementara menantunya selamat dalam keadaan lemas.

Kapal kemudian langsung tancap gas melanjutkan perjalanan hingga sekitar pukul 18.45 WITA Kapal tiba di Pelabuhan Padangbai.

Tiba di Padangbai, pihak Syahbandar segera berkoordinasi dengan Kantor Kesehatan Pelabuhan dan Instansi terkait agar penumpang yang menceburkan diri tersebut bisa segera mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Baca Juga: Petugas Bubarkan Judi Tajen di Karangasem Bali, Satu Tersangka Diamankan

"Sebelum tiba, kita sudah siapkan jalue evakuasi, satu yang selamat tiba di Padangbai langsung dilarikan ke Puskesmas Manggis untuk mendapat pertolongan sementar koban yang meninggal dunia dibawa ke RSUD Karangasem," terang Suadnyana.

Diketahui kedua korban berasal dari Jawa Barat. Korban yang selamat mengaku semoat mengalami halusinasi seperti ada yang mendorong hingga terjun ke laut.

Load More