SuaraBali.id - Rapat dengar pendapat (RDP) jajaran Komisi Dewan dengan pihak eksekutif terkait evaluasi pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Selasa (19/1) gagal digelar.
Pasalnya, satu pegawai di Sekretariat DPRD Tabanan terkonfirmasi terpapar Covid-19. Satgas bidang kesehatan pun langsung melakukan penelusuran kontak erat (tracing) dan ditemukan ada 19 orang termasuk diantaranya Sekretaris DPRD Tabanan I Made Sugiarta. Rencananya, mereka ini akan dilakukan swab tes, hari ini Rabu (20/1).
Kepala Dinas Kesehatan Tabanan dr I Nyoman Suratmika mengatakan, hasil lab terkonfirmasi positif dari staf bersangkutan baru diketahui Senin (29/1), sehingga Selasa ini dilakukan tracing. Tiga hari sebelumnya staf tersebut sempat berobat dan tes swab di Puskesmas Tabanan lantaran anosmia.
Suratmika menambahkan, penyebaran Covid awalnya dari klaster kegiatan adat dan lalu masuk jadi klaster keluarga dan klaster kantor/perusahaan.
"Penularan terjadi paling banyak di klaster keluarga, kena satu bisa satu rumah terpapar semua, di kantor dan kegiatan adat hanya sarana saja," ujarnya dilansir laman Beritabali, Rabu (20/1/2021)
Menurutnya, yang di kantor ada juga temuan positif seperti di Dinas pertanian, Dinas Sosial, Ketahanan Pangan, Kantor Camat, dan staf perencanaan di dinas kesehatan juga ada terpapar.
Berita Terkait
-
Baru Lima Hari Berjalan, Penerapan PPKM Dikritik Anggota DPRD Balikpapan
-
Angka Kematian Covid-19 di Trenggalek Dua Kali Rata-rata Nasional
-
Selama PPKM, Jumlah Pemohon Perpanjangan SIM di Surabaya Turun
-
PPKM di Denpasar Diperpanjang Hingga 18 Februari 2021, Ini Aturannya
-
Ketua DPRD DKI Minta PPKM Diperpanjang Jika Kasus Covid Tak Kunjung Turun
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026