SuaraBali.id - Nasib apes menimpa seorang wanita saat hendak membayar cheese cake. Kisahnya viral di media sosial dan menuai sorotan warganet.
Maksud hati membayar cheese cake Rp 95 ribu, wanita tersebut malah transfer uang Rp 95 juta.
Dia langsung kepanikan seusai salah transfer untuk membeli dua potong cheese cake yang diingikan.
Kisahnya tersebut dibagikan oleh akun TikTok @momvesta. Pemilik akun TikTok membagikan pengalaman mertuanya.
Baca Juga: Bak Sayur Asem, Penampakan Topping Pizza Ini Buat Publik Geleng Kepala
Awalnya, mertua wanita ini melihat unggahan tentang cheese cake di sosial media. Karena ingin, akhirnya mertua wanita ini memutuskan untuk memesan cheese cake.
Cheese cake tersebut menggunakan sistem pre-order dan sudah habis hingga 21 Januari. Tak mau ketinggalan, mertua wanita ini pun segera melakukan pembayaran via transfer m-banking.
Dua potong cheese cake dibanderol seharga Rp 95 ribu. Saat mengirimkan bukti resi pembayaran, ibu mertuanya baru sadar telah melakukan kesalahan.
Mertua wanita ini tak mengecek nominal terlebih dahulu sebelum melakukan pembayaran. Ia tak sengaja membayar sebesar Rp 95 juta untuk 2 potong cheese cake.
Mertua wanita tersebut kelebihan memasukkan angka 0 sebanyak 3 kali. Tentu saja jumlah uang tersebut bukanlah sedikit, dari yang seharusnya puluhan ribu malah jadi puluhan juta. Wanita ini menyebutkan kesalahan transfer tersebut membuat ibu mertuanya panik.
Baca Juga: Dikira Jeroan Ikan, Petugas Pintu Air Temukan Jasad Bayi Kembar
Video ini menarik banyak perhatian warganet. Hingga Selasa (19/1/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 200 ribu kali.
Ratusan komentar pun memenuhi video ini. Beragam respon ditunjukkan oleh warganet.
"Untung saldo cuma Rp 60 ribu. Jadi tenang, pasti gagal," komentar seorang warganet.
"Rencana beli kue eh malah beli saham," celetuk warganet lain.
Warganet lainnya mendoakan supaya penjual mengembalikan kelebihan uang.
"Semoga yang jual cheese cake langsung mengembalikan uangnya, kemudian ikut sukses dan laris manis," ujar warganet ini.
"Sama. Gua pernah mau transfer temen gue 400 ribu malah ketransfer Rp4 juta. Otomatis panik, apalagi sebanyak itu," cerita warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Tom Lembong Trending Usai Praperadilan Ditolak: Netizen Bandingkan Kasus Ekspor Nikel
-
Pramono Anung Bakal 'Pin' Komentar Netizen dan Beri Hadiah, Sindir Ridwan Kamil?
-
Pria Ini Bikin Publik Salfok, Netizen: Resto Aman dari Vampir
-
Viral Tak Digubris Polisi, Pria yang Teriak-teriak di Gerbang Polsek Kelapa Gading Ternyata Keluarga Tersangka Narkoba
-
Viral Petugas Keamanan Mirip Marselino Ferdinan, Netizen: Disuruh Cetak Gol Malah Jadi Satpam!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Maksimalkan Jumlah Pemilih, Perekaman KTP Akan Dilakukan Sampai Hari Pencoblosan
-
Pendapatan Pajak dari MotoGP Mandalika Turun Meski Jumlah Penonton Naik
-
Belanja Lebih Murah di Promo Brand Sale 12.12 Blibli
-
PSK Asal Filipina Ditangkap Di Sanur, Tak Punya Paspor
-
Lapas Bangli Berikan Transparansi Soal Scott Rush Bali Nine Agar Tak Ada Kecemburuan