SuaraBali.id - Petugas Satpol PP Kota Denpasar menggrebek kawasan lokalisasi Lapangan Lumintang, Senin (18/1/2021). Aksi itu mengamankan 18 perempuan PSK dan ada yang wajah baru.
Sedangkan, para lelaki hidung belang yang menggunakan jasa PSK itu berhasil kabur. Para PSK itu pun digelandang ke kantor Satpol PP.
Menurut Kasat Pol PP Kota Denpasar, Dewa Sayoga, penertiban itu dilakukan berdasarkan adanya laporan dari Kepala Desa Puri Kaja, Denpasar Utara.
"Kami mengerahkan satu regu untuk mengintai dan menertibkan PSK yang beroperasi di Lumintang. Ada beberapa pria hidung belang berhasil kabur, lari terbirit-birit," tegas Sayoga, dilansir laman Beritabali, Selasa (19/1/2021).
Penertiban berlangsung malam hari. Menurutnya, apakah akan digiring ke tipiring melalui sidang yustisi ataukah akan diseberangkan ke daerah asalnya, pihaknya akan berkoordinasi dengan stakeholder terkait.
"Masih dikoordinasikan," imbuhnya.
Lokalisasi Lapangan Lumintang sudah lama beroperasi dan cenderung mengganggu ketertiban umum. Apalgi para PSK yang menjajakan dirinya itu kerap melanggar protokol kesehatan.
"Untuk itu kami menghimbau agar masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19," ajaknya.
Baca Juga: PPKM di Denpasar Diperpanjang Hingga 18 Februari 2021, Ini Aturannya
Berita Terkait
-
PNS Digerebek Istri Sah, Kondisinya Lagi Bugil Sama Cewek Simpanan di Hotel
-
Agus Bunuh Janda Dua Anak, Murka Gara-gara Ogah Servis Lama di Ranjang
-
Ngeyel! Pesta Pernikahan Warga Ngawi Ini Dibubarkan Paksa Polisi
-
Pesta Ulang Tahun Langgar Prokes, Satpol PP Tulungagung Periksa 10 Orang
-
Waspada! Penularan Covid-19 di Kota Denpasar Masih Tinggi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen