SuaraBali.id - Seorang perempuan asal Amerika Serikat membagikan tutorial memasak pasta. Namun, saus pasta bikinannya sangat unik karena terbuat dari tempe parut.
Tutorial memasak pasta dengan saus dari tempe parut ini diunggah melalui akun TikTok @feelgoodfoodie. Pada awal video. ia menjelaskan lebih dulu informasi dasara tentang tempe.
Ia mengatakan tempe yang ia gunakan mengandung protein yang cukup banyak yaitu 18 gram. Kemudian, ia mulai membuat saus pasta dari tempe.
Pertama ia memarut tempe, wanita ini menjelaskan tempe tersebut juga bisa diiris ataupun dicincang. Kemudian, ia menumis tempe parut bersama dengan bawang putih dan bawang bombai hingga harum.
Baca Juga: Meski Kedelai Langka, Pengusaha Ini Belum Naikkan Harga Tempe Produksinya
Setelah itu dia menambahkan labu yang telah dihaluskan dan saus pasta instan. Dia lalu menambahkan sedikit air dan memasukkan pasta makaroni ke dalam saus.
Video ini menarik banyak perhatian karena tempe parut masih terdengar asing di telinga orang Indonesia, apalagi dijadikan saus pasta.
Di Indonesia, tempe biasanya akan digoreng atau pun ditumis. Melihat adanya tempe parut ini, sejumlah warganet pun angkat suara.
"Di Indonesia lihat tempe diparut pasti langsung dilabrak emak. Lu pikir mainan, ntong?" celetuk seorang warganet.
Warganet lainnya juga memberi respons atas video ini. "Nggak kepikiran kan lo tempe jadi saus pasta," ujarnya.
Baca Juga: Sempat Langka di Awal 2021, Pasokan Tahu dan Tempe di Pasar Kembali Normal
"Ini pertama kalinya aku lihat ada tempe diparut. Aku bakal coba buat ini nanti," tulis warganet lain di kolom komentar.
Melihat banyaknya warganet yang merasa tempe parut ini hal yang tak lazim, wanita tersebut akhirnya memutuskan untuk minta maaf.
"Aku minta maaf kepada semua orang yang terganggu dengan video ini. Aku nggak tahu sama sekali kalau tempe parut itu adalah hal yang tak biasa. Bagikan resep favoritmu dan aku akan mencoba," ungkap wanita tersebut pada kolom komentar.
Bagaimana menurutmu? Apakah kamu berniat untuk mencoba membuat pasta dengan tempe parut?
Berita Terkait
-
Ulasan Novel 'Pasta Kacang Merah', Kisah Persahabatan Beda Generasi
-
17 Alasan Mengapa Tempe adalah Makanan Sehat Terbaik untuk Semua Usia
-
Pamer Masak Bareng Emak-emak, Komeng: Mending Goreng Tempe daripada Goreng Pilkada
-
Menguak Keistimewaan Tempe: Lauk Kaya Gizi yang Disinggung Celine Evangelista sebagai 'Makanan Orang Miskin'
-
Sindir Tempe Makanan Orang Miskin, Ini 6 Kontroversi Celine Evangelista yang Bikin Heboh Media Sosial
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru
-
Korban Erupsi Gunung Lewotobi Akan Tinggal di Huntara, Satu Rumah Diisi 5 Keluarga
-
Turun Gunung, Ibunda TGB Minta Jemaah NWDI Dukung Rohmi-Firin Dan Jangan Dengar Siapapun
-
Kondisi DTW Jatiluwih Setelah Fodors Travel Menyebut Bali Tak Layak Dikunjungi 2025