SuaraBali.id - Seorang lelaki diketahui merupakan seorang Disk Jokey (DJ) bernama Diek Son (26), melakukan aksi nekat bunuh diri.
Dari berbagai informasi dikumpulkan, terungkap bahwa Diek Son nekat melompat dari Jembatan Pantai Suluban Pecatu Jimbaran, diduga karena asmara.
Informasi menyebutkan, Diek Son ditemukan tak bernyawa di bawah kolong jembatan Pantai Suluban Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Badung, Sabtu (2/1/2021) pukul 21.00 WITA.
Korban yang tinggal di Jalan Danau Buyan III-5 Lingkungan Griya, Kelurahan Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan, Badung diketahui tidak pulang ke rumahnya, Sabtu (2/1) pukul 01.30 WITA. Sehingga pihak keluarga melakukan pencarian.
Baca Juga: Kronologi DJ di Bali Akhiri Hidup Terjun dari Jembatan Suluban
Menurut Kakak kandung korban yakni, Novita, 33, menerangkan adiknya pulang bekerja sebagai DJ, sekitar pukul 01.30 WITA. Namun, pada Sabtu (2/1) pukul 01.30 WITA korban tidak pulang pulang ke rumah.
"Kami awalnya menduga dia ke tempat temannya," ungkap Novita, dilansir laman Beritabali, Senin (4/1/2021).
Namun, Novita mengatakan, ia mendapat informasi dari pacarnya bahwa ada postingan di Facebook ada motor tak bertuan di Jembatan Pantai Suluban, Desa Pecatu. Khawatir dengan adiknya, sang kakak bersama keluarganya langsung menuju TKP.
"Setelah kami kesana ternyata benar itu motor adik saya, lalu kami lapor Polisi, dan Basarnas," ujarnya.
Terkait hal ini dibenarkan Kapolsek Kuta Selatan, Kompol Agustinus Yusak Sooai. Ia mengatakan bahwa seorang saksi, pacar korban yakni Nikita Ayu Mutia, 27 menyebutkan, Kamis (31/12) pukul 17.00 WITA merayakan malam tahun baru di De Lounge Kuta, Badung bersama korban.
Baca Juga: Penjual Cilok Akhiri Hidup Gantung Diri, Diduga karena Ditinggal Istri
Lalu mereka menuju ke salah satu Villa di Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Badung dan kemudian pulang, Jumat (1/1/2021) sekitar pukul 02.00 WITA.
Selain itu, kata Kapolsek, saksi juga menyampaikan setelah berpisah menelepon korban namun tidak diangkat. Akhirnya saksi sempat melihat postingan kendaraan korban di Facebook, Sabtu (2/1) pukul 19.00 Wita.
"Saksi segera menuju ke TKP dan melapor ke Basarnas untuk melakukan pencarian," ungkap Kompol Yusak.
Berita Terkait
-
Pendidikan Gitasav: Trending usai Cerita Hampir Bunuh Diri Akibat Dibully soal Childfree
-
Gitasav Cerita Alasan Hampir Bunuh Diri: Berawal dari Kiriman Video Ustaz Felix Siauw, Kini Trending di X
-
Negara Abai! Tekanan Ekonomi dan Kesenjangan Sosial Picu Lonjakan Angka Bunuh Diri
-
Deretan Artis Korea yang Bunuh Diri usai Terjerat Skandal, Terbaru Kim Sae Ron
-
Pria Misterius Loncat dari Lantai 5 Mal Citraland, Tak Ada Identitas dan HP, Polisi Periksa Sidik Jari
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Shalat Tarawih Ala Masjidil Haram di Islamic Centre NTB, Ini Jadwal Para Imam Timur Tengah
-
Skandal Kapolres Ngada: Order Anak Lewat MiChat Lalu Jual Konten ke Luar Negeri, DPR : Pecat Saja
-
Jadwal Imsakiyah & 2 Doa Berbuka Puasa Ramadan 1446 H Untuk Denpasar
-
Imbauan Penting untuk Pemudik Lombok-Bali Jelang Nyepi dan Lebaran 2025
-
Nyoman Dan Ketut Hampir Punah, Gubernur Bali Siapkan Insentif Untuk Kelahiran 2025