SuaraBali.id - Meski hingga kini dunia termasuk Indonesia masih pandemi Covid-19, survei Populix menunjukkan 65% responden mengaku tetap antusias dan berencana melakukan traveling pada momen liburan akhir tahun 2020, dimana Bali masih menjadi destinasi favorit wisatawan lokal.
Berdasarkan survei Populix , platform market research yang menjadi rujukan pelaku usaha dalam mencari tahu kebutuhan pasar, dari 7.109 responden -- 58 persen di antaranya perempuan, pada awal Desember 2020, Bali meraih 19 persen suara responden, diikuti oleh Yogyakarta (15 persen), Bandung (8 persen) dan Lombok (4 persen). Ini artinya, Bali masih menjadi destinasi wisata favorit masyarakat Indonesia untuk menikmati liburan akhir tahun 2020 yang bertepatan dengan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021.
Dalam survei tersebut juga menemukan bahwa laki-laki cenderung menjadikan daerah pegunungan sebagai destinasi wisata. Sedangkan daya tarik pemandangan pantai lebih disukai perempuan. Sementara, hanya 3 persen responden yang memilih berlibur ke luar negeri.
Keinginan berlibur masyarakat pada akhir tahun didorong oleh sejumlah faktor. Sebanyak 33 persen responden mengaku berlibur untuk mengusir rasa bosan dan jenuh. Sementara, 25 persen responden menganggap berlibur bisa mengurangi stress.
Baca Juga: Ke Bali Wajib Swab PCR, Biro Perjalanan Sebut Pembatalan Tiket Masih Wajar
"Tetapi, yang memilih untuk tidak berlibur pada akhir tahun ini juga banyak lho. Angkanya mencapai 29 persen dari responden yang kami kumpulkan," ungkap Jessica Gautama, Head of Marketing Populix dalam keterangan resminya belum lama ini.
Berita Terkait
-
Jelajahi Keindahan Sabang: Ini Panduan dan Itinerary Liburan 2 Hari 1 Malam Anti Ribet!
-
Mengenal Working Visa Holiday, Cocok Buat yang Ingin Kerja Sambil Liburan di Australia
-
Magelang Bukan Cuma Borobudur: 4 Destinasi Wajib Dikunjungi di Lokasi Retreat Kabinet
-
Tak Perlu Bingung! Panduan Liburan Menyenangkan di Singapura untuk Traveler Pemula
-
Review Terbang Bersama Scoot dari Kertajati, Liburan ke Singapura Semakin Nyaman
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Turis Asal Arab Saudi Ditemukan Tak Bernyawa di Hotel Kawasan Legian
-
Bule Rusia Overstay di Bali Berdalih Tak Tahu Aturan Dan Paspornya Terselip
-
Mayat Bersimbah Darah Dengan Leher Tergorok di Taman Pancing Diduga Korban Pembunuhan
-
TPA Sarbagita Bali Rawan Longsor Saat Hujan, DLHK Kerahkan Alat Berat
-
El Nino Picu Gelombang Tinggi di Bali, BMKG Beri Peringatan Dini Pelayaran