SuaraBali.id - Jagat media sosial dihebohkan dengan pria yang menawarkan jasa kencan malam tahu baru. Aksinya viral dan menjadi perbincangan.
Penyedia layanan jasa kencan untuk malam tahun baru itu bernama Khoirul Anam. Dia pemuda asal Magelang, Jawa Tengah.
Sejak mempromosikan jasanya, Khoirul Anam dihubungi banyak orang. Konon sudah ribuan orang yang tertarik
Tawaran jasa kencan malam Tahun Baru bagi para jomblo dibuka hingga tanggal 31 Desember 2020. Anam berjanji akan mengunggah siapa pasangan kencannya pada malam Tahun Baru.
Namun bila sampai batas waktu yang ditentukan tak ada yang cewek yang tertarik, Anam pun siap memberikan klarifikasi.
“Kalau nggak dapat cewek ya tinggal klarifikasi: Maaf saya nggak laku,” ujarnya saat ditemui SuaraJateng.id (jaringan SuaraBali.id), di Dusun Baturan, Desa Ngawonggo, Kaliangrik, Magelang, Senin (28/12/2020).
Serius Cari Pasangan
Khoirul Anam pembuat pamflet penyedia jasa teman kencan malam tahun baru bagi para jomblo, ternyata serius mencari pasangan.
Anam mengaku kesulitan mendapat pacar karena sering menampilkan konten-konten lucu yang cenderung nyeleneh di akun Facebook dan Instagram. Banyak perempuan menganggap Anam memiliki kepribadian aneh.
Baca Juga: Ambil Paksa Jenazah Pasien Covid-19, Massa Sebut Meninggal karena Disantet
“Konten saya termasuk nggak masuk akal. Malu-maluin. Banyak cewek yang malu,” kata Khoirul Anam.
Menurut Anam banyak perempuan yang senang sekedar berbincang dengannya di media sosial.
“Kalau sudah menjurus ke serius, sana yang mundur. Imej gila itu sudah melekat,” ujarnya.
Bukan untuk Viral
Anam menjelaskan, konten foto pamflet berisi tawaran jasa kencan bagi para jomblo di malam Tahun Baru bukan sekadar mengejar popularitas di medsos (viral).
Namun dia tidak menampik jika unggahannya itu menambah pengikut di Facebook menjadi 20.777, dari semula sebanyak 15 ribu orang. “Di IG kemarin 17 ribu follower yang mengikuti sekarang 19 ribu.”
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa