SuaraBali.id - Nora Alexandra mendapat ancaman pembunuhan semenjak sang suami, Jerinx mendekam ke penjara atas kasus IDI Kacung WHO.
Nora membongkar ancaman pembunuhan tersebut melalui akun Instagram pribadinya, Jumat (20/11/2020).
Tampak sejumlah bidikan layar komentar sejumlah akun Instagram yang tega mengusik kehidupan Nora.
Pertama yakni akun bernama @paharto1 yang mengomentari postingan tentang pemberitaan Jerinx divonis penjara 1 tahun 2 bulan.
Akun menuliskan, "Bininya gue bunuh," hingga memancing emosi Nora.
Sementara yang kedua akun Instagram @binsar_67. Akun tersebut juga memberikan komentar keji pada postingan yang dibagikan Nora.
Ia terang-terangan memberikan ancaman mengerikan kepada istri Jerinx.
"Kamu hati hari saja, jaga anakmu, saya pantau kau terus, lengah sedikit habis nyawamu," tulisnya sembari mementiom akun Nora.
Mengenai ancaman tersebut, Nora mengaku kekinian dirinya tengah mengumpulkan bukti. Meski dia tahu, kedua akun itu sudah menghilang namun tak akan tinggal diam.
Baca Juga: Terbukti Bersalah, Jerinx SID Divonis 1 Tahun 2 Bulan Penjara
Selebgram tersebut segera melaporkan dua akun itu ke polisi.
"Saya sedang mengumpulkan banyak bukti yg mengancam saya, ini yg kedua dilakukan oleh @binsar_67 @binsar.23 kemarin dilakukan oleh akun yg akunnya sudah hilang, saya masih mengumpulkan agar memperkuat laporan di @poldabali segera," tulis perempuan 26 tahun tersebut.
Tindakan Nora Alexandra itupun mendapat dukungan dari warganet yang turut berang dengan kelakuan oknum tak bertanggung jawab.
Jerinx Divonis 1 Tahun 2
Majelis hakim menyatakan Jerinx bersalah sehingga memvonisnya dengan penjara 1 tahun 2 bulan atau 14 bulan. Majelis hakim menilai terdapat dua hal yang memberatkan.
Hal itu disampaikan langsung oleh Majelis Hakim dalam sidang yang digelar di Pengadilan Negeri Denpasar pada Kamis (19/11/2020).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara
-
Jadi Favorit Gen Z, Ini Tren Make Up 2026
-
5 'Spot Healing' Lari Paling Instagramable di Bali