SuaraBali.id - Tak perlu memungkiri, Anda pasti pernah ikut bergosip dan asyik membicarakan orang lain. Namun, ada masanya kamu kesal ketika melihat orang lain terlalu banyak bergosip, misalnya para tetangga yang hobi gibah.
Belum lama ini, seorang warganet membagikan curhatannya seputar tetangga. Dia mengaku kesal karena punya tetangga hobi gosip.
Dikutip dari akun @txtdrstoryWA, curhatan itu dibagikan dalam rangkaian story di aplikasi WhatsApp. Tidak cuma curhat, warganet ini juga memberikan solusi.
"Gue kan nggak suka banget ya sama tipikal tetangga orang Indonesia. Yang kerjaannya bangun tidur langsung ngerumpi nggak jelas, sambil mantau sekitar buat bahan gibah," ungkap warganet tersebut.
Saking kesalnya, warganet ini berniat menyindir tetangganya secara diam-diam. Walau demikian, caranya memberikan sindiran cukup unik.
Bukan secara langsung, warganet ini memilih untuk mengubah nama Wi-Fi yang ada di rumahnya. Wi-Fi milik warganet ini dinamai "Jadi Tetangga Jangan Suka Gibah".
Sejak dibagikan, cuitan ini telah disukai lebih dari 2,8 ribu kali. Tidak hanya menohok, banyak warganet lain yang terinspirasi untuk meniru ide unik ini.
Selain itu, ada juga warganet yang ikut curhat bahwa Wi-Fi miliknya sering dicuri orang dan kini ingin ikut menyindir.
"Apa perlu Wi-Fi di rumahku ganti namanya dengan 'Jangan suka minta Wi-Fi orang' mana mereka nggak ikutan bayar lagi. Dibuat Youtube-an terus," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Aksi Emak-emak Sindir Pemotor yang Tak Mau Kena Panas, Kocak Banget!
"Gimana gua yang tetangganya saudara sendiri, gimana nyindirnya," komentar warganet lain.
Ada pula warganet yang berkomentar, "Ini ini termasuk menampar dengan cara yang cantik."
"Nyindirnya high class," imbuh yang lain.
"Dari sekian inspirasi di dunia. Cuma ini yang menginspirasi buat hidup saya," tambah komentar lain.
Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda juga suka jengah dengan para tetangga yang hobi bergosip atau sering kecurian Wi-Fi seperti warganet satu ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang