SuaraBali.id - Nikita Mirzani dikenal sebagai artis yang kerap menuai kontroversi. Ia dikenal vokal dan garang.
Namun di balik kontroversinya, rupanya Nikita Mirzani memiliki jiwa sosial tinggi seperti yang diungkapkan oleh Ustaz Maulana.
Ustaz Mualana membeberkan kalau Nikita peduli dengan sekolah di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Ibu tiga anak tersebut, membantu menggaji para guru di dekat rumah Ustaz Maulana dengan memberi santunan setiap bulan.
"Iya betul. Ada bantuan Rp7 juta perbulan. Itu sejak bulan Februari lalu," kata Ustad Maulana kepada Suarasulsel.id (jaringan SuaraBali.id), Selasa (17/11/2020).
Ustaz Maulana menceritakan awal mula Nikita Mirzani turut membantu biaya operasional di sekolah tersebut.
Kala itu, Nikita datang ke Makassar untuk berziarah ke makam istri Ustaz Maulana dan melihat kondisi sekolah dekat rumah ustaz kondang itu.
"Jadi dia datang ke rumah dan dia lihat itu sekolah. Dia tanya apa yang bisa saya bantu, saya bilang bantu gaji guru mengaji saja. Cukup (Rp 7 juta) itu per bulan untuk beberapa guru," tambahnya.
Namun demikian, bantuan itu dihentikan Ustaz Maulana sejak bulan Juni lantaran pandemi Covid-19 yang membuat sekolah harus ditutup.
Baca Juga: Habib Rizieq Ceramah Lonte, Rabithah Alawiyah: Tak Elok, Harus Sesuai Norma
"Hanya beberapa bulan saja. Dari Februari sampai Juni saya hentikan karena begitulah. Kan pandemi juga tidak ada orang sekolah. Jadi saya bilang sampai bulan Juni saja," tuturnya.
Aksi sosial ini juga diungkap Nikita Mirzani saat berbincang dengan Gofar Hilman.
Menurut Nikita, guru di Makassar punya gaji yang kecil. Sehingga dia pun ikut menyumbangkan penghasilannya untuk menggaji guru ngaji di sana.
Uang tersebut tiap bulannya dititipkan lewat Ustaz Maulana.
"Gue yang akan kasih gaji ke mereka semua. Guru SD, SMP, SMA. Banyak. Gue selalu kontekan terus sama Ustaz Maulana. Jadi tiap bulan sampai sekolah itu runtuh gue baru setop," ujar Nikita Mirzani.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali