SuaraBali.id - Nikita Mirzani dikenal sebagai artis yang kerap menuai kontroversi. Ia dikenal vokal dan garang.
Namun di balik kontroversinya, rupanya Nikita Mirzani memiliki jiwa sosial tinggi seperti yang diungkapkan oleh Ustaz Maulana.
Ustaz Mualana membeberkan kalau Nikita peduli dengan sekolah di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Ibu tiga anak tersebut, membantu menggaji para guru di dekat rumah Ustaz Maulana dengan memberi santunan setiap bulan.
"Iya betul. Ada bantuan Rp7 juta perbulan. Itu sejak bulan Februari lalu," kata Ustad Maulana kepada Suarasulsel.id (jaringan SuaraBali.id), Selasa (17/11/2020).
Ustaz Maulana menceritakan awal mula Nikita Mirzani turut membantu biaya operasional di sekolah tersebut.
Kala itu, Nikita datang ke Makassar untuk berziarah ke makam istri Ustaz Maulana dan melihat kondisi sekolah dekat rumah ustaz kondang itu.
"Jadi dia datang ke rumah dan dia lihat itu sekolah. Dia tanya apa yang bisa saya bantu, saya bilang bantu gaji guru mengaji saja. Cukup (Rp 7 juta) itu per bulan untuk beberapa guru," tambahnya.
Namun demikian, bantuan itu dihentikan Ustaz Maulana sejak bulan Juni lantaran pandemi Covid-19 yang membuat sekolah harus ditutup.
Baca Juga: Habib Rizieq Ceramah Lonte, Rabithah Alawiyah: Tak Elok, Harus Sesuai Norma
"Hanya beberapa bulan saja. Dari Februari sampai Juni saya hentikan karena begitulah. Kan pandemi juga tidak ada orang sekolah. Jadi saya bilang sampai bulan Juni saja," tuturnya.
Aksi sosial ini juga diungkap Nikita Mirzani saat berbincang dengan Gofar Hilman.
Menurut Nikita, guru di Makassar punya gaji yang kecil. Sehingga dia pun ikut menyumbangkan penghasilannya untuk menggaji guru ngaji di sana.
Uang tersebut tiap bulannya dititipkan lewat Ustaz Maulana.
"Gue yang akan kasih gaji ke mereka semua. Guru SD, SMP, SMA. Banyak. Gue selalu kontekan terus sama Ustaz Maulana. Jadi tiap bulan sampai sekolah itu runtuh gue baru setop," ujar Nikita Mirzani.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire