Scroll untuk membaca artikel
Rima Sekarani Imamun Nissa | Hiromi Kyuna
Selasa, 10 November 2020 | 12:43 WIB
Ilustrasi sajian ayam popcorn. (Pexels/Jer Chung)

SuaraBali.id - Ada begitu banyak varian dari sajian ayam goreng, mulai dari aneka lauk hingga camilan. Salah satu olahan daging ayam yang banyak penggemarnya adalah 

Gurih dan renyah, ayam popcorn ini terasa begitu spesial untuk camilan di kala senggang. Jika ingin menjadikannya lauk yang disantap bersama nasi atau kentang goreng, itupun tak masalah.

Ayam popcorn kini banyak dijual di pasaran. Namun, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Proses memasaknya sama sekali tak sulit.

Jika penasaran bagaimana resep ayam popcorn, Suara.com telah merangkumnya untukmu. Yuk, kita simak.

Baca Juga: Resep Setup Roti Tawar Keju, Dijamin Enak dan Murah

Ilustrasi ayam popcorn (envato elements by bhofack2)

Bahan:

  • 350 gr fillet dada ayam
  • 200 gr tepung goreng krispi siap pakai
  • Minyak goreng secukupnya

BAHAN PENCELUP :

  • 4 sdm tepung terigu
  • 3 sdm tepung maizena
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt baking powder
  • Secukupnya kaldu bubuk rasa ayam
  • Sejumput garam
  • 1/2 sdt bawang putih bubuk ( klo nda ada bisa pke bawang putih segar,ulek)
  • Secukupnya air es

Cara membuat:

  1. Potong dada ayam menjadi ukuran dadu.
  2. Campurkan semua bahan pencelup dengan air es sedikit demi sedikit. Aduk hingga semuanya tercampur rata.
  3. Masukkan dada ayam yang telah dipotong ke dalam adonan pencelup.
  4. Siapkan tepung krispi. Setelah ayam dicampurkan ke adonan pencelup, gulingkan ayam ke tepung krispi.
  5. Remas pelan-pelan ayam dengan ujung jari. Hal ini agar tepung neresap sempurna dan lebih krispi saat digoreng.
  6. Panaskan minyak yang cukup banyak dengan api sedang. Setelahnya, goreng ayam dengan metode deep fry (terendam di minyak panas).
  7. Goreng hingga matang dan berwarna coklat keemasan.
  8. Tiriskan ayam, lalu sajikan dengan saus sambal favoritmu.

Gampang banget, kan? Rasanya enak dan tentu uang yang dikeluarkan lebih sedikit dibanding membeli di gerai makanan cepat saji. Selamat mencoba resep ini di rumah, ya!

Baca Juga: Cara Mengubah Background Zoom di HP, Meeting Jadi Lebih Keren

Load More