SuaraBali.id - Potret menarik perhatian ditunjukkan oleh seorang kakek penjual pizza di Bali. Kisahya kini viral di media sosial.
Usia senja nyatanya tak membuat pria ini berpangku tangan. Demi mendapat rezeki, sang kakek berjualan pizza dengan mengendarai sepeda motor.
Hal itu ditunjukkan lewat unggahan akun @denpasar.viral, Jumat (7/11/2020). Tampak seorang pengendara berhasil mengabadikan potret seorang penjual pizza.
Sang penjual pizza terlihat rapi mengenakan setelah kemeja putih dan celana hitam. Sebuah masker warna hitam pun menggantung di lehernya.
Kakek itu berdiri di belakang sepeda motornya, sembari memegangi boks pizza di belakang jok. Ia pun memamerkan senyuman ke pengendara yang baru saja membeli pizza dagangannya.
Menurut informasi pengunggah video, sang kakek biasanya berjualan di belakang Kantor Samsat Buleleng, Singaraja. Ia menawarkan pizza kepada pengguna jalan dengan harga yang terbilang murah yakni Rp 20ribu.
Rasa pizza yang dijual oleh pria paruh baya itupun enak. Tak ada salahnya untuk dilarisi.
"Buat semeton yang di Singaraja, bagi yang mau cari pizza enak mungkin bisa beli di bapak ini. Bapak ini biasanya berjualan menggunakan motornya di belakang kantor samsat, Buleleng. Soal rasa dijamin enak dan murah semeton, hanya 20k/pizza. Walaupun bapak ini sudah berumur, tapi masih mempunyai jiwa semangat untuk mencari rejeki. Salut!," tulis @denpasar.viral seperti dikutip dari SuaraBali.id.
Kontan saja, aksi kakek yang pantang menyerah itu mengundang atensi warganet. Sebagian merasa salut dengan sang kakek hingga memberikan semangat lewat kolom komentar.
Baca Juga: Ikut Boikot Produk Prancis, Pria Beli Air Mineral Lalu Dilempar ke Sampah
"Enak banget pizza nya, saya sering beli kadang juga jualannya depan badilan singaraja, sehat selalu dan selalu mengalir rezeki pak nak banget pizza nya, saya sering beli kadang juga jualannya depan badilan singaraja, sehat selalu dan selalu mengalir rezeki pak " kata @jodyary_.
"Om komang, semangat yah pizza nya emang enak min," tulis @gungso**.
"Jadi ingat sma bapakku ..sehat selalu dan semoga dilancarkan rejekinya nggeh pak," celetuk @putri***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara
-
Jadi Favorit Gen Z, Ini Tren Make Up 2026
-
5 'Spot Healing' Lari Paling Instagramable di Bali