SuaraBali.id - Pasangan Jerinx SID dan Nora Alexandra tengah menjadi perbincangan setelah terciduk bercumbu di mobil tahanan.
Momen kemesraan keduanya itu dibagikan oleh Nora Alexandra melalui unggahan di Instagramnya usai persidangan Jerinx SID, Selasa (29/9/2020).
Kala itu, Jerinx SID dan Nora Alexandra tengah melepas rindu setelah beberapa waktu belakangan tinggal terpisah lantaran sang drummer superman is dead dipenjara atas kasus dugaan ujaran kebencian.
Dalam video itu terlihat Jerinx SID memeluk dan beberapa kali mencium istrinya sepanjang perjalanan.
Nora Alexandra juga tampak senang bisa begitu dekat dengan sang suami.
"Udah gak diborgol lagi, makasih Pak Jaksa," ujarnya dalam video.
"Cinta yang bisa mengalahkan borgol tersebut," timpal Jerinx SID.
Video kemesraan Jerinx SID dan sang istri di mobil tahanan viral di media sosial dan menyita atensi publik.
Hasil pantauan SuaraBali.id, tak lama setelah membagikan potret mesranya, Nora Alexandra mengungkap rasa bahagianya lewat Insta Story.
Baca Juga: 4 Isi Curhat Nora Alexandra soal Jerinx Ditahan, dari Anak sampai Penyakit
Perempuan blasteran Indo-Swiss itu bersyukur, keadaanya Jerinx SID sehat dan tetap ceria.
"Terima kasih semesta, akhirnya hari ini bisa sedikit lama memegang tangan suami dan memeluk dia, syukur dia selalu sehat, selalu penuh canda, tawa, menebar positiv untuk semua kawan, keluarga dan saya saat mendampingi persidangan. Love you pa @jrxsid. Kamis besok sidang lagi untuk suami Nora," tulisnya.
Kini Nora Alexandra telah menghapus video mesra dirinya dengan Jerinx SID di mobil tahanan.
Jerinx SID Tolak Dakwanan
Pengadilan Negeri Denpasar kembali menggelar sidang kasus dugaan ujaran kebencian dengan terdakwa Jerinx SID secara virtual, Selasa (29/9/2020).
Agenda sidang kali ini, pihak Jerinx SID membacakan nota keberatan atau eksepsi atas dakwaan Jaksa Penuntunt Umum (JPU).
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara